PERMATASARI, WAHYU DWI (2019) PERBANDINGAN ANTARA MODEL PEMBELAJARAN TEAMS GAMES TOURNAMENT (TGT) MENGGUNAKAN PERMAINAN MONOPOLI DENGAN PERMAINAN CEPAT TEPAT TERHADAP MOTIVASI BELAJAR MATEMATIKA SISWA DI SMP NEGERI 49 PALEMBANG. Diploma thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.
|
Text
BAB I.pdf Download (209kB) | Preview |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (90kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adakah perbedaan antara model pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournament (TGT) menggunakan permainan monopoli dengan permainan cepat tepat terhadap motivasi belajar matematika siswa di SMP Negeri 49 Palembang. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuasi eksperimen dengan pendekatan kuantitatif. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VII.3 sebagai kelas eksperimen I dan VII.4 sebagai kelas eksperimen II yang masing-masing berjumlah 29 siswa. Data penelitian ini diperoleh dari hasil angket dan observasi. Analisis data menggunakan uji Mann Whitney U karena data berbentuk ordinal. Hasil penelitian ini diperoleh bahwa motivasi belajar siswa setelah menggunakan model pembelajaran TGT baik yang menggunakan permainan monopoli maupun cepat tepat dan hasil hipotesis diperoleh asymp. 2 tailed 0,372 sehingga tidak adanya perbedaan yang signifikan antara penggunaan model pembelajaran TGT menggunakan permainan monopoli dengan permainan cepat tepat terhadap motivasi belajar matematika siswa.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | motivasi belajar teams games tournament (tgt) monopoli cepat tepat permainan |
Subjects: | ?? L1 ?? |
Divisions: | Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Education |
Depositing User: | fakultas tarbiyah dan keguruan |
Date Deposited: | 07 Feb 2020 04:08 |
Last Modified: | 07 Feb 2020 04:08 |
URI: | http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/6227 |
Actions (login required)
View Item |