IMPLEMENTASI MANAJEMEN KELAS PADA PEMEBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM (Studi Kasus di Madrasah Tsanawiyah Al-Ittifaqiah Indralaya Ogan Ilir Sumatera selatan)

Muhammad, Iqbal (2015) IMPLEMENTASI MANAJEMEN KELAS PADA PEMEBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM (Studi Kasus di Madrasah Tsanawiyah Al-Ittifaqiah Indralaya Ogan Ilir Sumatera selatan). Masters thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (431kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (514kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (114kB) | Preview
[img]
Preview
Text
COVER TESIS.pdf

Download (22kB) | Preview

Abstract

Tesis ini berjudul implementasi manajemen kelas pada pembelajaran pendidikan agama Islam (studi kasus di Madrasah Tsanawiah Al-Ittifaqiah Indralaya Ogan Ilir Sumatera Selatan). Penelitian ini dilatar belakangi oleh penerapan kurikulum di Madrasah Tsanawiah al-Ittifaqiah menuangkan kurikulum pondok pesantren (kitab kuning) dan kurikulum madrasah dari Kementrian Agama (integrasi kurikulum). Dengan sistem seperti ini pelajaran PAI masih dipelajari namun hanya satu jam dalam satu minggu, pelaksanaannya tidak seideal waktu yang telah ditetapkan oleh Kemenag atau sama dengan madrasah Tsanawiah pada umumnya. Dengan demikian, ini menjadi problem akademik karena dalam pelaksanaan pembelajaran di kelas meski dikelola dengan baik agar tercapai tujuan pembelajaran yang maksimal. Oleh karena itu, maka yang menjadi pokok masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana implementasi manajemen kelas pada pembelajaran PAI di Madrasah Tsanawiah Al-Ittifaqiah Indralaya, bagaimana strategi guru PAI dalam impelementasi manajemen kelas, apa faktor pendukung dan penghambat implementasi manajemen kelas pada pembelajaran PAI. Tujuan penelitian adalah untuk mendeskripsikan implementasi manajemen kelas pada pembelajaran PAI, mendeskripsikan strategi guru PAI dalam impelementasi manajemen kelas untuk menciptakan kondisi belajar yang optimal, mengidentifikasi dan menganalisis faktor pendukung dan penghambat implementasi manajemen kelas pada pembelajaran PAI. Jenis penelitian ini adalah kualitatif dengan pendekatan deskriptif analisis, sampel sumber datanya yaitu kepala madrasah, wakil kepala madrasah bagian kesiswaan, pengurus madrasah sarana dan prasarana, guru pelajaran PAI, dan siswa. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah menggunakan metode observasi, wawancara, dokumentasi, dan triangulasi. Analisis dilakukan secara interaktif dan terus menerus sampai tuntas dengan melalui model Miles dan Hubermen, yaitu data reduction/reduksi data, data display /penyajian data, kemudian conclusion drawing/verification atau diverifikasi/disimpulkan. Temuan penelitian dalam tesis ini adalah bahwa: Pertama, implementasi manajemen kelas pada pembelajaran PAI di Madrasah Tsanawiah Al-Ittifaqiah Indralaya dilakukan melalui tiga tahapan, yaitu perencanaan pembelajaran, pelaksanaan pembelajaran, dan evaluasi pembelajaran. Dalam pelaksanaannya telah diterapkan dengan baik yang mengacu pada Kurikulum Tingkat Satuan Pelajaran (KTSP). Kedua, strategi guru PAI di Madrasah Tsanawiah al-Ittifaqiah dalam mengimplementasi manajemen kelas untuk mensiasati suasana kelas supaya tetap dalam keadaan optimal adalah dengan memiliki keterampilan dalam manajemen kelas, yaitu memberikan sikap tanggap, memberi perhatian, memusatkan perhatian kelompok, memberikan petunjuk-petunjuk yang jelas, menegur, dan memberi penguatan secara efektif, sehingga proses pembelajaran dalam keadaan kondusif karena guru mampu mencari solusi yang inovatif untuk mengatasi segala permasalahan yang muncul. Ketiga, faktor pedukung dalam implementasi kelas yaitu guru terampil dalam manajemen kelas; manajemen sekolah, dan Partisipasi siswa dalam kelas, dan faktor penghambat adalah faktor guru, yaitu guru terkadang menggunakan metode sama pada setiap pertemuan, Peserta didik, yaitu kurang kesadaran peserta didik dalam memenuhi tugas kewajiban, faktor fasilitas, yaitu ketersediaan buku paket pelajaran PAI dari madrasah terbatas, faktor keluarga, yaitu orang tua terkadang tidak mengingatkan dan membimbing siswa untuk mengerjakan tugas sekolah.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: ?? L1 ??
Depositing User: PPS Pasca Sarjana
Date Deposited: 10 Feb 2020 07:20
Last Modified: 10 Feb 2020 07:20
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/6283

Actions (login required)

View Item View Item