KONTRIBUSI KINERJA KOMITE SEKOLAH PERIODE 2010-2014 TERHADAP PENINGKATAN MUTU PENDIDIKAN DI SEKOLAH DASAR NEGERI (SDN) 30 RAMBANG DANGKU KABUPATEN MUARA ENIM

SA’ADAH, ALIATUL HIMA (2015) KONTRIBUSI KINERJA KOMITE SEKOLAH PERIODE 2010-2014 TERHADAP PENINGKATAN MUTU PENDIDIKAN DI SEKOLAH DASAR NEGERI (SDN) 30 RAMBANG DANGKU KABUPATEN MUARA ENIM. Masters thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
BAB I PENDAHULUAN.pdf

Download (746kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II KINERJA KOMITE SEKOLAH DAN MUTU PENDIDIKAN.pdf

Download (202kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V PENUTUP.pdf

Download (249kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK KONTRIBUSI KINERJA KOMITE SEKOLAH PERIODE 2010-2014 TERHADAP PENINGKATAN MUTU PENDIDIKAN DI SEKOLAH DASAR NEGERI (SDN) 30 RAMBANG DANGKU Salah satu permasalahan pendidikan yang dihadapi oleh bangsa Indonesia adalah rendahnya mutu pendidikan khusunya pendidikan dasar dan menengah. Komite sekolah merupakan satu diantara komponen strategis dalam satuan pendidikan, yang berperan dalam peningkatan mutu pendidikan dengan memberikan pertimbangan, dukungan, pengawasan pendidikan pada tingkat satuan pendidikan, serta sebagai mediator antara sekolah dengan masyarakat dan lainnya, namun yang terjadi komite sekolah tidak mempunyai program kerja sendiri, baik program sebagai pemberi pertimbangan, pendukung, pengontrol, dan sebagai mediator antara pemerintah dan masyarakat, komite sekolah hanya menjadi mediator antara sekolah dengan wali murid jika diminta oleh pihak sekolah dalam rangka penggalangan dana untuk pengadaan sarana prasana. Hal ini karena kurangnya pengetahuan dan wawasan komite sekolah akan peran dan fungsinya. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui kontribusi kinerja komite sekolah periode 2010-2014 terhadap peningkatan mutu pendidikan di SD Negeri 30 Rambang Dangku dan mengetahui faktor pendukung kontribusi kinerja komite sekolah periode 2010-2014 terhadap peningkatan mutu pendidikan di SD Negeri 30 Rambang Dangku serta faktor penghambat kontribusi kinerja komite sekolah periode 2010-2014 terhadap peningkatan mutu pendidikan di SD Negeri 30 Rambang Dangku Metodologi dalam penulisan tesis ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif yaitu penelitian yang menggambarkan keadaan yang sebenarnya dari fenomena objek yang diteliti, adapun sumber data dalam penelitian ini yaitu data primer berupa hasil wawancara dengan informan kunci dan pengamatan langsung serta data sekunder berupa dokumen-dokumen yang berkaitan dengan penelitian ini. Dengan pengumpulan data menggunakan teknik observasi, dokumentasi, dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kontribusi kinerja komite sekolah terkait dengan perannya sebagai pemberi pertimbangan, pendukung, pengontrol dan mediator belum berperan secara baik. Dalam hal ini dapat diketahui dari dukungan dana komite sekolah belum berhasil mendapatkan dana dari masyarakat sekitar seperti dunia usaha/industri dan masih hanya dari bantuan orang tua siswa melalui iuran komite sekolah. Kemudian dalam pelaksanaan peran sebagai mediator belum terlaksana dengan sepenuhnya komite hanya sebagai perantara antara pihak sekolah dan orang tua siswa. Namun hanya perannya sebagai pengontrol yang lebih utama dalam hal output pendidikan. Dengan demikian yang lebih banyak berperan dalam peningkatan mutu pendidikan di SD Negeri 30 Rambang Dangku adalah pihak sekolah itu sendiri yaitu kepala sekolah, para guru dan staf pendidikan. Komite sekolah mendapat dukungan dari pihak sekolah dalam peningkatan mutu pendidikan. Adapun yang menjadi faktor penghambat kurangnya pengetahuan tentang organisasi komite sekolah dan wawasan tentang kependidikan serta faktor kesibukan pengurus komite sekolah.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: PRODI MANAJEMEN PENDIDIKAN ISLAM (S2) TH. 2015
Subjects: ?? L1 ??
Depositing User: PPS Pasca Sarjana
Date Deposited: 11 Feb 2020 03:24
Last Modified: 11 Feb 2020 03:24
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/6292

Actions (login required)

View Item View Item