EVALUASI TERHADAP IMPLEMENTASI KURIKULUM TEMATIK INTEGRATIF 2013 DI MIN 2 MODEL PALEMBANG

YUNITA, HARTATI (2015) EVALUASI TERHADAP IMPLEMENTASI KURIKULUM TEMATIK INTEGRATIF 2013 DI MIN 2 MODEL PALEMBANG. Masters thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
TESIS YUNITA BURN OK (1).pdf

Download (401kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK EVALUASI TERHADAP IMPLEMENTASI KURIKULUM TEMATIK INTEGRATIF 2013 DI MIN 2 MODEL PALEMBANG Penelitian dengan judul “Evaluasi Terhadap Implementasi Kurikulum Tematik Integratif 2013 di MIN 2 Model Palembang” dilatarbelakangi oleh adanya para guru merasa belum siap untuk menerapkan kurikulum tematik integratif 2013 karena merasa belum terlalu paham secara teoritis dan secara praktis baru menerapkan kurikulum ini, sehingga belum terbiasa. Selama ini mereka sering berganti-ganti kurikulum sesuai dengan kebijakan pemerintah dan sekarang mereka dituntut untuk memulai mengenal kurikulum baru yang lebih rumit dalam penilaian yaitu adanya pergeseran dari penilaian melalui tes (mengukur semua kompetensi berdasarkan hasil saja), menuju penilaian otentik (mengukur semua kompetensi sikap, keterampilan, dan pengetahuan berdasarkan proses dan hasil) yang belum pernah dilakukan dalam kurikulum sebelumnya, bahkan hampir seluruh guru apatis terhadap perubahan kurikulum. Namun demikian, dibalik keberagaman asumsi tentang kurikulum baru tersebut, Madrasah Ibtidaiyah Negeri 2 Model Palembang telah mencobakan kurikulum Tematik Integratif 2013 di kelas 1 khususnya pada mata pelajaran umum (Matematika, Bahasa Indonesia, IPA yang diintegrasikan pada Bahasa Indonesia, IPS, PKn, Seni Budaya dan Kerajinan serta Penjas Orkes). MIN 2 Model Palembang termasuk madrasah pertama yang sudah mulai menerapkan kurikulum baru di Tahun Pembelajaran Baru 2013/2014, berarti sudah 2 (dua) tahun pembelajaran berlangsung Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengevaluasi implementasi kurikulum Tematik Integratif 2013 di MIN 2 Model Palembang. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian evaluasi dengan menggunakan model evaluasi CIPP (context, input, proces, dan product) menurut Stufflebeam. Teknik Pengumpulan data dilakukan melalui teknik angket digunakan untuk mendapatkan data tentang kesiapan guru dalam pelaksanaan proses dan evaluasi pembelajaran, teknik observasi digunakan untuk memperoleh data tentang proses pembelajaran dengan menggunakan kurikulum Tematik Integratif 2013, sedangkan teknik dokumentasi digunakan untuk mendapatkan data tentang evaluasi konteks guna menganalisis data dengan cara membandingkan proses pembelajaran Tematik Integratif 2013 pada MIN 2 Model Palembang dengan standar proses pada Permen Dikbud RI no. 65 tahun 2013. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh nilai indeks konteks sebesar 97% yang berarti telah mencapai kriteria baik, nilai indeks Input sebesar 99% yang berarti telah mencapai kriteria baik, nilai indeks proses sebesar 97% yang berarti telah mencapai kriteria baik, dan diperoleh nilai indeks produk sebesar 95% yang berarti telah mencapai kriteria baik. Dari hasil penelitian evaluasi CIPP diperoleh simpulan bahwa implementasi kurikulum Tematik Integratif 2013 pada MIN 2 Model Palembang diperoleh nilai indeks 97% yang berarti telah mencapai kriteria baik atau telah sesuai dengan Standar Proses pada Permen Dikbud RI no. 65 tahun 2013. Berdasarkan hasil penelitian ini disarankan agar madrasah ini tetap melanjutkan implementasi kurikulum Tematik Integratif 2013 karena diharapkan dapat memberikan masukan atau kerjasama dengan madrasah lain, sehubungan adanya komponen sikap spiritual (KI-1) dan sikap sosial (KI-2), pengetahuan (KI-3), serta keterampilan (KI-4), sehingga menunjang dalam pembentukan pendidikan karakter di Indonesia. Saran selanjutnya adalah agar para guru dapat berbagi pengetahuan kepada guru madrasah lainnya dalam Kelompok Kerja Guru Madrasah tentang implementasi kurikulum Tematik Integratif 2013, khususnya dalam proses pembelajaran yaitu dalam penilaian otentik yang mengukur semua kompetensi sikap, keterampilan, dan pengetahuan berdasarkan proses dan hasil

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: PRODI MANAJEMEN PENDIDIKAN ISLAM (S2) TH.2015
Subjects: ?? L1 ??
Depositing User: PPS Pasca Sarjana
Date Deposited: 11 Feb 2020 04:01
Last Modified: 11 Feb 2020 04:01
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/6296

Actions (login required)

View Item View Item