LAYANAN SIRKULASI PERPUSTAKAAN DI MA NURUL A’LA JATIMULYO II OKU TIMUR

SARI, ARLYTHA PUSPITA (2020) LAYANAN SIRKULASI PERPUSTAKAAN DI MA NURUL A’LA JATIMULYO II OKU TIMUR. Diploma thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
bab 1.pdf

Download (412kB) | Preview
[img]
Preview
Text
bab 5.pdf

Download (152kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini berjudul “Layanan Sirkulasi Perpustakaan di MA Nurul A’la Jatimulyo II Oku Timur”. Latar belakang penelitian ini adalah layanan sirkulasi yang selama ini diberikan kurang cepat dan terkesan lambat, maupun bahan pustaka yang masih kurang memadai, masih kurangnya minat siswa untuk datang ke perpustakaan dikarenakan waktu istirahat yang sedikit dan juga teknologi informasi yang semakin maju. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah (1) untuk mengetahui bagaimanakah layanan sirkulasi perpustakaan di MA Nurul A’la Jatimulyo II Oku Timur (2) untuk mengetahui apa saja faktor yang mempengaruhi layanan sirkulasi perpustakaan di MA Nurul A’la Jatimulyo II Oku Timur. Metode dalam penelitian ini berupa jenis penelitian kualitatif dengan mengunakan deskriptif kualitatif yaitu menggambarkan dan maenganalisa objek yang akan diteliti. Teknik pengumpulan data berupa: Observasi, Wawancara, Dokumentasi dan Triangulasi, serta menggunakan teknik data yaitu reduksi data, display data (penyajian data) dan verivikasi (penarikan kesimpulan). Informan penelitian yaitu: informan kunci (pustakawan), informan utama (pemustaka), informan tambahan ( kepala perpustakaan). Hasil penelitian menunjukkan bahwa layanan sirkulasi dalam peroses sirkualsi sudah cukup baik terlihat dari pustakawan yang selalu siap melayani pemustaka dalam layanan sirkulasi walaupun masih terkendala dari segi fasilitas yang menunjang proses dalam layanan sirkulasi sehingga kurangnya fasilitas dapat memperlambat pekerjaan pustakawan dalam melayani sehingga terkesan kurang cepat atau masih lambat. Bahan pustaka yang masih kurang memadai merupakan kendala yang dihadapi pemustaka untuk memperoleh informasi. Faktor yang mempengaruhi layanan sirkulasi perpustakaan di MA Nurul A’la Jatimulyo II Oku Timur. Faktor pendukung adalah user atau pemustaka sebagai faktor pendukung dalam proses pelaksanaan layanan sirkulasi di perpustakaan, staf atau pengelola perpustakaan telah melayani dengan baik dan manajemen yang telah dijalankan oleh kepala perpustakaan untuk mengembangkan dan mengatur secara tepat dan terlaksana dengan baik. Saran untuk MA Nurul A’la Jatimulyo II Oku Timur yaitu: agar sekolah dapat memberikan fasilitas yang memadai untuk petugas melaksanakan layanan sirkulasi dengan baik, cepat dan tepat sasaran, agar mereka lebih mudah menjalankan tugas dan tanggung jawabnya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: sirkulasi perpustakaan
Subjects: ?? L1 ??
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Education
Depositing User: fakultas tarbiyah dan keguruan
Date Deposited: 19 Feb 2020 01:27
Last Modified: 19 Feb 2020 01:27
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/6388

Actions (login required)

View Item View Item