KOMPETENSI PROFESIONAL GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA NEGERI 42 PALEMBANG

SRI, LESTARI (2013) KOMPETENSI PROFESIONAL GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA NEGERI 42 PALEMBANG. Masters thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
TESIS SRI LESTARI OK.pdf

Download (393kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Tesis ini berjudul “ Kompetensi Profesional Guru Pendidikan Agama Islam di Sekolah Menengah Pertama Negeri 42 (SMPN 42) Palembang”. Latar belakang penelitian ini adalah tuntutan undang-undang agar guru tampil sebagai guru yang mempunyai kompetensi, dedikasi dan komitmen yang tinggi dalam rangka mengemban amanah sebagai pentranformasi ilmu pengetahuan dan penginternalisasi nilai-nilai kepada peserta didik dalam rangka mencapai tujuan pendidikan nasional. Sedang kondisi guru ada guru yang tidak layak, guru layak tapi salah kamar dan guru layak dan cocok bidang studi yang diajarkan. Penelitian terhadap kompetensi profesional guru ini penting sebagai informasi bahwa tugas guru yang menuntut kemampuan profesional karena memerlukan cara kerja yang tidak mekanik diperlukan penguasaan atas dasar-dasar pengetahuan yang kuat, relasi dasar pengetahuan dengan praktik pekerjaan dan dukungan cara berpikir yang imajinatif dan kreatif dalam memperdalam dan memperluas materi pembelajaran baik dalam menentukan sumber belajar serta bentuk pengembangannya Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan guru menguasai materi Pendidikan Agama Islam, mendeskripsikan kreatifitas guru dalam mengembangkan materi PAI dan mendeskripsikan pengembangan profesionalisme guru di SMPN 42 Palembang. Penelitian ini adalah penelitian lapangan (field reseach), sebagai tempat penelitian adalah SMPN 42 Palembang. Jenis penelitian kualitatif yang dikombinasikan dengan penelitian kuantitatif, menggunakan pendekatan analisa data deskriptif analitis dan jenis data kuantitatif dan data kualitatif. Teknik pengumpulan data dengan tes, wawancara,observasi dan dokumen. Sumber data : data primer dan data sekunder, sebagai key informan guru Pendidikan Agama Islam dan informan kepala sekolah dan wakil kurikulum. Data yang terkumpul dianalisis dengan statistik sederhana yaitu prosentase (%) untuk data kuantitatif dan data kualitatif dengan reduksi data, display data dan menarik kesimpulan (verifikasi). Hasil penelitian ini mengungkapkan bahwa penguasaan guru terhadap materi Pendidikan Agama Islam di SMP Negeri 42 Palembang baik, hal ini ditunjukkan dari hasil tes akademik dengan nilai rata-rata 81 dan pencapaian tingkat penguasaan materi rata-rata 80% . Materi pembelajaran secara garis besar terdiri dari pengetahuan (fakta, konsep, prinsip, dan prosedur), keterampilan, dan sikap yang harus dipelajari siswa dalam rangka mencapai standar kompetensi yang telah ditentukan. Materi tersebut dikembangkan dengan prinsip relevansi, konsistensi dan adekuasi. Untuk memperdalam dan memperluas materi guru agama SMP Negeri 42 palembang diperoleh dari beberapa sumber yaitu : buku teks, Al-Qur’an, buku-buku agama, pengawas bidang studi. Kreatifitas guru dalam pengembangan materi dikemas dalan bentuk LKS (Lembar Kerja Siswa) dan hand aut (ringkasan materi). Pengembangan profesionalisme guru dilakukan oleh guru PAI dengan membaca buku, mencari informasi yang berkaitan dengan dunia pendidikan dengan memanfaatkan media cetak dan elektronik dan aktif dalam kegiatan MGMP.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: PRODI MANAJEMEN PENDIDIKAN ISLAM (S2) TH. 2013
Uncontrolled Keywords: Penguasaan materi PAI, kreatifitas guru dalam pengembangan materi dan pengembangan keprofesionalan guru.
Subjects: ?? L1 ??
Depositing User: PPS Pasca Sarjana
Date Deposited: 20 Feb 2020 08:23
Last Modified: 20 Feb 2020 08:23
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/6427

Actions (login required)

View Item View Item