Pelaksanaan Home Visit Dalam Penyelesaian Masalah Siswa Di SMP IT Al-Furqon

SAMBOYAN, WEES (2020) Pelaksanaan Home Visit Dalam Penyelesaian Masalah Siswa Di SMP IT Al-Furqon. Other thesis, UIN Raden Fatah Palembang.

[img]
Preview
Text
Skripsi BAB I.pdf

Download (789kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Skripsi BAB II.pdf

Download (121kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Skripsi BAB III.pdf

Download (786kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Skripsi BAB IV.pdf

Download (188kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Skripsi BAB V.pdf

Download (283kB) | Preview

Abstract

Program pelaksanaan kegiatan home visit di SMP IT Al-Furqon. Jurusan Pendidikan Agama Islam. Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Palembang. Latar belakang masalah penelitian ini berangkat dari asumsi-asumsi di atas dapat diatasi dengan salah satu metode yang dipandang cukup efektif yaitu metode layanan home visit dalam meningkatkan kualitas siswa dalam penyelesaiaan masalah. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah (1) Bagaimana pelaksanaan home visit di Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu Al-Furqon? (2) Bagaimana pendekatan dalam penyelesaian masalah siswa di Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu AlFurqon? (3) Apa faktor pendukung dan penghambat pelaksanaan home visit dalam penyelesaian masalah siswa di Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu AlFurqon?. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pendekatan pelaksanaan home visit di Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu Al-Furqon, memahami pendekatan dalam penyelesaian masalah siswa di Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu AlFurqon, serta mengetahui faktor pendukung dan penghambat pelaksanaan home visit dalam penyelesaian masalah siswa di Sekolah Menengah Pertama IT Al-Furqon. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field Research) dengan pendekatan kualitatif dengan metode etnografi. Penelitian ini sanagat percaya pada ketertutupan (up-close), pengalaman pribadi dan partisipasi yang mungkin, tidak hanya pengamatan, oleh para peneliti yang terlatih dalam seni etnografi. Pengumpulan data dilakukan dengan metode melalui obsevasi, wawancara dan dokumentasi. Untuk mengetahui keabsahan data, penelitian ini menggunakan sumber dan metode. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) program pelaksanaan kegiatan home visit di SMP IT Al-Furqon merupakan program kegiatan penunjang program kegiatan lainnya yang bertujuan untuk mengetahui karakter siswa, keadaan belajar dan menyelesaikan masalah yang dialami oleh siswa, kegiatan program home visit ini dilaksanakan oleh guru bimbingan konseling yang dibantu dengan bapak wakil kepala sekolah bidang kesiswaan. (2) Home visit (kunjungan rumah) dilakukan berdasarkan banyaknya kenakalan yang dilakukan oleh siswa dan bentuk kerjasama orang tua siswa dengan pihak sekolah. Hal itu untuk mencari penyelesaian masalah siswa, ketika ada siswa yang melanggar tata tertib sekolah mereka langsung diberikan hukuman dan apabila termasuk berat maka dilakukan home visit. (3) Faktor pendukung pelaksanaan home visit salah satunya orang tua yang mau terbuka dalam menyampaikan kebiasaan pola hidupnya dan terjalinnya komunikasi baik dari pihak sekolah dan orang tua dengan adanya home visit. Adapun faktor penghambatnya adalah menyita banyak waktu di luar jam kerjanya dan orang tua siswa belum menyadari pentingnya home visit.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: ?? L1 ??
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Education
Depositing User: UPT Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 15 Oct 2020 03:46
Last Modified: 15 Oct 2020 03:46
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/7700

Actions (login required)

View Item View Item