PELAKSANAAN PENDIDIKAN INKLUSIF DAN DAMPAKNYA BAGI SIKAP SOSIAL ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS DI SEKOLAH DASAR NEGERI KECAMATAN SUNGAI LILIN

NAJIB, JAUHAR (2020) PELAKSANAAN PENDIDIKAN INKLUSIF DAN DAMPAKNYA BAGI SIKAP SOSIAL ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS DI SEKOLAH DASAR NEGERI KECAMATAN SUNGAI LILIN. Masters thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img] Text
BAB I Isi.docx

Download (99kB)
[img] Text
BAB V.docx

Download (37kB)

Abstract

Jauhar Najib, Pelaksanaan Pendidikan Inklusif Dan Dampaknya Bagi Sikap Sosial Anak Berkebutuhan Khusus Di Sekolah Dasar Negeri Kecamatan Sungai Lilin, Program Studi Magister Pendidikan IslamFakultas Ilmu Tarbiyah Dan KeguruanUnversitas Islam Negri Raden Fatah Palembang, 2019. Pendidikan adalah hak asasi yang melekat dalam diri semua orang. Pendidikan harus ditujukan ke arah perkembangan pribadi yang seluas-luasnya serta memperkokoh rasa penghargaan terhadap hak-hak manusia. Pendidikan harus menjunjung tinggi saling pengertian toleransi dan persahabatan di antara semua bangsa, kelompok, ras, agama serta harus memajukan kegiatan dalam memelihara perdamaian. Sekolah merupakan sebuah aktifitas besar yang di dalamnya ada empat komponen yang saling berkaitan. Empat komponen yang dimaksud adalah Staf Tata Laksana Administrasi, Staf Teknis Pendidikan didalamnya ada Kepala Sekolah dan Guru, Komite sekolah sebagai badan independent yang membantu terlaksananya operasional pendidikan, dan siswa sebagai peserta didik yang bisa ditempatkan sebagai konsumen dengan tingkat pelayanan yang harus memadai. Hubungan keempatnya harus sinergis, karena keberlangsungan operasioal sekolah terbentuknya dari hubungan “simbiosis mutualisme” keempat komponen tersebut karena kebutuhan akan pendidikan demikian tinggi, tentulah harus dihadapi dengan kesiapan yang optimal semata-mata demi terpenuhinya kebutuhan anak didik. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis Pelaksanaan Pendidikan Inklusif yang di laksanakan di Di Sekolah Dasar Negeri Kecamatan Sungai Lilin. Disamping itu juga menganalisis Dampaknya Bagi Sikap Sosial Anak Berkebutuhan Khusus. Rumusan masalah dalam penelitian ini diantaranya berfokus pada pelaksanaan pendidikan inklusif yang diterapkan, faktor yang menghambat dan mendukung dalam pelaksanaan pendidikan inklusif dan untuk mengetahui dampak pelaksanaan pendidikan inklusif bagi sikap sosial anak ABK. Dalam pelaksanaan, peneliti hanya memfokuskan penelitian pada kurikulum, aksesibilitas sarana prasarana sekolah dan lingkungan (sarpras), pengetahuan guru serta keterampilan dan sikap guru serta Bagaimana dampak pelaksanaan pendidikan inklusif bagi sikap sosial anak berkebutuhan khusus tersebut di Sekolah Dasar Negeri Kecamatan Sungai Lilin. Dengan demikian, selanjutnya ditarik kesimpulan dan analisis dari hasil penelitian ini bagaimana gambaran pelaksanaan pendidikan inklussif di Sekolah Dasar Negeri Kecamatan Sungai Lilin.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Pelaksanaan Pendidikan Inklusif Dampak Sosial
Subjects: ?? L1 ??
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Education
Depositing User: fakultas tarbiyah dan keguruan
Date Deposited: 04 Dec 2020 02:02
Last Modified: 04 Dec 2020 02:02
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/8003

Actions (login required)

View Item View Item