EFEKTIVITAS PENGELOLAAN ZAKAT, INFAQ DAN SEDEKAH (ZIS) UNIT PENGUMPUL ZAKAT (UPZ) YAYASAN MASJID NURUL YAQIN DI KELURAHAN BUKIT SANGKAL PALEMBANG

TRISNA PANGESTU, EGIEK (2020) EFEKTIVITAS PENGELOLAAN ZAKAT, INFAQ DAN SEDEKAH (ZIS) UNIT PENGUMPUL ZAKAT (UPZ) YAYASAN MASJID NURUL YAQIN DI KELURAHAN BUKIT SANGKAL PALEMBANG. Other thesis, UIN Raden Fatah Palembang.

[img]
Preview
Text
skripsi BAB I.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
skripsi BAB II.pdf

Download (273kB) | Preview
[img]
Preview
Text
skripsi BAB III.pdf

Download (309kB) | Preview
[img]
Preview
Text
skripsi BAB IV.pdf

Download (438kB) | Preview
[img]
Preview
Text
skripsi BAB V.pdf

Download (157kB) | Preview

Abstract

Dengan adanya peraturan BAZNAS No. 2 tahun 2016 tentang pembentukan dan tata kerja unit pengumpul zakat (UPZ) yaitu pada pasal 9 ayat 2 maka Unit Pengumpul Zakat (UPZ) di masjid dapat melaksanakan kegiatan pengumpulan dan pendayagunaan ZIS. Berdasarkan peraturan tersebut maka peneliti ingin mengetahui bagaimana penghimpunan dan pendistribusian Zakat, Infaq dan Sedekah (ZIS) Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Yayasan Masjid Nurul Yaqin di Kelurahan Bukit Sangkal Palembang dan apa kendala-kendala Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Yayasan Masjid Nurul Yaqin dalam mengumpulkan dan mengelola Zakat, Infaq dan Sedekah (ZIS) di Kelurahan Bukit Sangkal Palembang. Metode Penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif yang berbentuk deskriptif yaitu mendiskripsikan atau menggambarkan tentang efektivitas pengelolaan zakat, infak dan sedekah UPZ Yayasan Masjid Nurul Yaqin dalam di Kelurahan Bukit Sangkal Palembang. Adapun pengumpulan data yaitu melalui wawancara, observasi dan dokumentasi terhadap pengelolaan dan kendalakendala UPZ Yayasan Masjid Nurul Yaqin Palembang dalam mengelola dana ZIS. Hasil dari penelitian ini dalam penghimpunan dan pendayaguunaan yang dilakukan oleh UPZ Yayasan Masjid Nurul Yaqin Palembang belum efektif karena dalam kegiatan penghimpunan zakat hanya pada saat sebelum menjelang idul fitri saja. Kemudian untuk penghimpunan infak yang dilakukan yaitu dengan cara jemput bola atau meletakkan 400 celengan kerumah rumah lingkungan kelurahan bukit sangkal. Namun kegiatan jemput bola tersebut baru bisa berjalan selam 5 (lima) bulan. Adapun pendistribusian UPZ Yayasan Masjid Nurul Yaqin yaitu dengan menyalurkan dana infak jemput bola tadi ke berbagai kegiatan seperti berbagi kepada anak yatim piatu, privat les gratis, kegiatan pendidikan tarbiah dan iqra. Adapun kendala-kendala UPZ Yayasan Masjid Nurul Yaqin Palembang dalam mengumpulkan dan mendistribusikan ZIS yaitu kurangnya pemahaman masyarakat mengenai fungsi sebuah masjid dimana ada yang mengatakan bahwa masjid itu hanya untuk Ibadah shalat saja, kurangnya pemahaman masyarakat akan pentinya zakat terutama zakat mal dan rendahnya tingkat kepercayaan masyarakat terhadap UPZ dalam mengelola dan mendistribusikan dana ZIS

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Ilmu sosial, Sosiologi dan Antropologi > 300 Ilmu Sosial (Umum)
300 Ilmu sosial, Sosiologi dan Antropologi > 330 Ekonomi
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Social Sciences
Depositing User: UPT Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 10 Dec 2020 02:26
Last Modified: 10 Dec 2020 02:26
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/8049

Actions (login required)

View Item View Item