IBNU KHALDUN (STUDI TENTANG PEMIKIRAN EKONOMI)

Yongki, Penulis and Dr. Mohammad Syawaludin, M.Ag, Pembimbing 1 and Dra. Hj. Sri Suriana, M.Hum, Pembimbing 2 (2021) IBNU KHALDUN (STUDI TENTANG PEMIKIRAN EKONOMI). Other thesis, Universitas islam negeri raden fatah palembang.

[img] Text
FULL BAB SKRIPSI YONGKI OK FIX.pdf

Download (16MB)

Abstract

INTISARI Kajian Sejarah Islam Jurusan Sejarah Peradaban Islam Fakultas Adab dan Humaniora UIN Raden Fatah Skripsi, 2020 Yongki, “Ibnu Khaldun (Studi Tentang Pemikiran Ekonomi)” X+88+lampiran Penelitian ini mendeskripsikan mengenai relevansi pemikiran ekonomi menurut Ibnu Khaldun dengan prinsip ekonomi Islam modern. Penelitian ini menggunakan jenis data kualitatif. Kerangka pikir di perlukan untuk memberikan penjelasan mengenai objek (variabel) dari pokok permasalahan agar lebih rinci, pokok permasalahan tersebut antara lain: pertama, pemikiran ekonomi menurut Ibnu Khaldun dilihat dari aspek pengkhususan pada surplus, pemikiran ekonomi menurut Ibnu Khaldun dilihat dari aspek permintaaan dan penawaran, pemikiran ekonomi menurut Ibnu Khaldun dilihat dari aspek kebijakan moneter, pemikiran ekonomi menurut Ibnu Khaldun dilihat dari aspek penentuan harga, pemikiran ekonomi menurut Ibnu Khaldun dilihat dari aspek hak milik dan relevansi pemikiran ekonomi menurut Ibnu Khaldun dengan prinsip ekonomi Islam modern. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa, Pemikiran ekonomi menurut Ibnu Khaldun dilihat dari aspek: Surplus dilakukan bila suatu kota berkembang dan populasinya bertambah banyak, maka pengadaan barang-barang kebutuhan pokok menjadi prioritas. Aspek permintaaan dan penawaran berfokus pada tujuan yang jelas yaitu produksi dan pada sisi yang lain faktor produksi yang utama adalah tenaga kerja manusia. Pada aspek kebijakan moneter Ibnu Khaldun mengatakan suatu kebijakan akan muncul apabila telah terjadinya suatu gejala yang dirasakan. Pemikiran ekonomi menurut Ibnu Khaldun dilihat dari aspek penentuan harga Ibnu Khaldun berdasarkan barang kebutuhan pokok dan barang pelengkap. Dilihat dari aspek hak milik Ibn Khaldun mengajarkan adanya kewajiban terhadap hak milik terhadap diri sendiri dan sosial. Perbuatan yang harus dilakukan tersebut terbagi pada fardhu ‘ain dan fardhu kifayah. pemikiran Ibn Khaldun sangat Relevan dengan ekonom Islam, sebab sesuai dengan prinsip-prinsip ekonomi Islam dan nilai dasar ekonomi Islam yaitu : tauhud, keadilan, kebebasan dan tanggung jawab. Kata-kata kunci: Pemikiran, Ekonomi, Ibnu Khaldus, -Kepala Desa

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 900 Sejarah dan Geografi > Sejarah (Umum)
Depositing User: Fakultas Adab
Date Deposited: 23 Jun 2021 05:07
Last Modified: 23 Jun 2021 05:07
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/8743

Actions (login required)

View Item View Item