PENGARUH BI RATE, JUMLAH UANG BEREDAR, DAN INFLASI TERHADAP NILAI AKTIVA BERSIH REKSA DANA SYARIAH

RAMA, FEBRIA (2017) PENGARUH BI RATE, JUMLAH UANG BEREDAR, DAN INFLASI TERHADAP NILAI AKTIVA BERSIH REKSA DANA SYARIAH. Undergraduate Thesis thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI RAMA FEBRIA 2017.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Perkembangan pasar modal yang terosolasi dari aktivitas ekonomi yang berada di luar pasar modal kondisi makro ekonomi misalnya, sering kali menyebabkan sentimen pasar dan gejolak pada pasar modal. Sensitivitas pasar modal atas perubahan kondisi makro ekonomi menjadi tema yang menarik untuk mendapat perhatian. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan pengaruh BI Rate, jumlah uang beredar, dan inflasi terhadap nilai aktiva bersih reksa dana syariah. Data yang digunakan yaitu data sekunder kuantitatif yang berupa data bulanan dari bulan Januari 2011 sampai Desember 2016. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. uji f dan uji t digunakan untuk menguji hipotesis penelitian Penelitian ini menghasilkan kesimpulan bahwa. Pertama, variabel BI Rate, berpengaruh negatif terhadap nilai aktiva bersih reksa dana syariah. Kedua, variabel jumlah uang beredar berpengaruh positif terhadap nilai aktiva bersih reksa dana syariah. Ketiga, variabel inflasi berpengaruh positif terhadap nilai aktiva bersih reksa dana syariah. Secara simultan ketiga variabel independen tersebut diperoleh nilai sig. 0,000 berarti variabel independen berpengaruh signifikan terhadap variabel dependen yaitu reksa dana syariah.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 60202 - Ekonomi Syariah (S1)
Depositing User: UPT Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 06 Jul 2021 08:57
Last Modified: 18 Feb 2022 03:29
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/8893

Actions (login required)

View Item View Item