PENGARUH KEPEMIMPINAN KEPALA MADRASAH TERHADAP MOTIVASI MENGAJAR GURU DI MADRASAH IBTIDAIYAH (STUDI KASUS DI MADRASAH IBTIDAIYAH QUR’ANIAH IV PALEMBANG)

ALMUHAJIRIN, AKMUHAJIRIN (2017) PENGARUH KEPEMIMPINAN KEPALA MADRASAH TERHADAP MOTIVASI MENGAJAR GURU DI MADRASAH IBTIDAIYAH (STUDI KASUS DI MADRASAH IBTIDAIYAH QUR’ANIAH IV PALEMBANG). Diploma thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
almuhajirin (2).pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Kepemimpinan kepala madrasah adalah cara atau usaha kepala madrasah dalam mempengaruhi, mendorong, membimbing, mengarahkan, dan menggerakkan guru, staf, siswa, orang tua siswa, dan pihak lain yang terkait untuk bekerja/berperan serta guna mencapai tujuan yang telah ditetapkan. Singkatnya, cara kepala madrasah untuk membuat orang lain bekerja untuk mencapai tujuan madrasah.Kepemimpinan adalah seni dalam mempengaruhi orang lain sehingga mau bekerja secara sukarela dan penuh antusias kearah pencapaian tujuan kelompok, untuk itu dibutuhkan kualitas pemimpin yang ditandai oleh sifat-sifat kepribadian yang kuat, berintegritas, dan mampu menggunakan perilaku dan gaya kepemimpinan dengan tepat dalam mempengaruhi orang lain. Sedangkan motivasi mengajar dapat diartikan sebagai keinginan, harapan, serta gairah dalam menjalani aktivitas sebagai tenaga pendidik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepemimpinan kepala madrasah terhadap motivasi mengajar guru di madrasah ibtidaiyah (studi kasus di madrasah ibtidaiyah Qur’aniah IV Palembang). Pendekatan penelitian ini dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini adalah seluruh guru di Madrasah Ibtidaiyah Qur’aniah IV Palembang sebanyak 11 orang. Instrumen pengumpulan data berupa angket. Uji hipotesis menggunakan korelasi product moment dan uji t. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa Kepemimpinan kepala madrasah mempengaruhi motivasi mengajar guru-guru MI Qur’aniyah IV Palembang kearah positif. Dengan nilai rhitung = 0,62> dari rtabel= 0,602. Dan thitung= 4,68 > ttabel= 2,262

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? L1 ??
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Education
Depositing User: UPT Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 05 Jul 2021 02:57
Last Modified: 05 Jul 2021 02:57
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/8998

Actions (login required)

View Item View Item