SISTEM KONSERVASI BAHAN PUSTAKA DI SMA PLUS NEGERI 17 PALEMBANG

IIN, PARLINA (2018) SISTEM KONSERVASI BAHAN PUSTAKA DI SMA PLUS NEGERI 17 PALEMBANG. Undergraduate Thesis thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
IIN PARLINA 1544400036.pdf

Download (17MB) | Preview

Abstract

Penelitian sistem konservasi bahan pustaka telah dilakukan di SMA Plus Negeri 17 Palembang. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Sistem konservasi bahan pustaka yang telah dilakukan oleh Perpustakaan SMA Plus Negeri 17 Palembang, Faktor penyebab kerusakan koleksi bahan pustaka serta mengetahui upayah mencegah masalah kerusakan bahan pustaka di perpustakaan SMA Plus Negeri 17 Palembang serta mengetahui kendalah-kendalah yang dialami dalam melakukan konservasi (pengawetan)/ perawatan bahan pustaka di perpustakaan SMA Plus Negeri 17 Palembang. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif menggunakan metode penyajian data kualitatif dengan menggambarkan suatu objek secara rinci dan mendalam. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi, hasil atau data yang diperoleh dianalisis menggunakan tiga tahap yaitu reduksi data atau penyederhanaan data, setelah itu data disajikan dalam bentuk teks naratif dan panarikan kesimpulan sesuai dengan rumusan masalah yang telah dijabarkan. Adapun hasil penelitian ini bahwa Perpustakaan SMA Plus Negeri 17 Palembang telah melaksanakan sistem konservasi pada perpustakaan mereka sesuai dengan panduan buku konservasi dan pelestarian bahan pustaka, adapun faktor penyebab kerusakan di Perpustakaan SMA Plus Negeri 17 Palembang beranekaragam meliputi faktor internal yaitu dari bahan pustaka itu sendiri dan faktor eksternal seperti Manusia, Cahaya Matahari, Suhu, Kelembaban yang disebabkan oleh penggunaan AC, bencana alam dalam hal ini Hujan, serta terkadang kelalaian petugas dan pemustaka. Sistem konservasi yang paling sering dilaksanakan Perpustakaan SMA Plus Negeri 17 Palembang meliputi sistem konservasi bahan pustaka dengan metode konservasi reproduksi dan penjilidan. Metode konservasi lainnya seperti laminasi, penyiangan dan fumigasi juga dilakukan tetapi kurun waktunya disesuikan dengan tingkat kerusakan bahan pustaka yang disebabkan oleh faktor penyebab kerusakan.Dalam upaya konservasi dan pelestarian bahan pustaka petugas Perpustakaan SMA Plus Negeri 17 Palembang mengalami beberapa kendala berupa kurangnya tenaga ahli dalam upaya konservasi, waktu petugas sedikit, petugas juga dibebankan tugas lain hingga terkadang tugas dalam upaya konservasi terbagi waktunya akibatnya konservasi yang dilakukan kurang maksimal.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: ?? Z665 ??
Divisions: Fakultas Adab dan Humaniora > 71401 - Ilmu Perpustakaan
Depositing User: UPT Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 28 Jul 2021 01:03
Last Modified: 28 Jul 2021 01:03
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/9314

Actions (login required)

View Item View Item