GOLONGAN PUTIH (GOLPUT) DI KOTA PALEMBANG PADA PILPRES TAHUN 2019 (Analisis Faktor Penyebab Dan Strategi KPU Kota Palembang Dalam Mengurangi Angka Golongan Putih)

Miranda Syahputra, Rico (2020) GOLONGAN PUTIH (GOLPUT) DI KOTA PALEMBANG PADA PILPRES TAHUN 2019 (Analisis Faktor Penyebab Dan Strategi KPU Kota Palembang Dalam Mengurangi Angka Golongan Putih). Other thesis, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik.

[img]
Preview
Text
RICO MIRANDA SYAHPUTRA.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini membahas dan menganalisis faktor penyebab golput di Kota Palembang dan usaha antisipasi oleh KPU Kota Palembang pada Pilpres tahun 2019, peneliti sangat tertarik untuk melakukan penelitian ini, karena dalam pelaksanaan pemilu masih banyak masyarakat yang tidak menggunakan hak suaranya atau yang sering di sebut golput saat pemelihan Presiden dan Wakil Presiden khususnya masyarakat Kota Palembang. Dengan melihat keadaan ini peneliti mencoba meneliti bagaimana keadaan golput di Kota Palembang serta mencari faktor penyebab golput serta strategi KPU Kota Palembang dalam mengurangi tingkat partisipasi golput. Teori yang digunakan dalam menjelaskan permasalahan golput di Kota Palembang adalah Teori Partisipasi Politik dengan menggunakan pendekatan teori-teori partisipasi politik dan menjelaskan berdasarkan faktor yang mempengaruhi Partasipasi Politik. Adapun metodologi penelitian yang digunakan adalah metode Kualitatif Deskriptif dengan informan masyarakat di Kota Palembang.Faktor latar belakang sosial ekonomi seperti pendidikan, pekerjaan, keadaan ekonomi sangat memberikan pengaruh masyarakat melakukan tindak golput di Kota Palembang. Faktor rasional, faktor psikologis, faktor tingkat kepercayaan, faktor kesadaran politik, turut mempengaruhi masyarakat untuk tidak ikut serta dalam masyarakat. Hal ini dikarenakan masyarakat masih kurang kesadaran politik dan mulai berkurangnya rasa kepercayaan terhadap calon Presiden dan Wakil presiden akibat sering menerima janji-janji yang tidak dilaksanakan. Hal ini yang membuat masyarakat melakukan tindak golput Pada saat pemilihan Presiden dan wakil Presiden tahun 2019.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Politik
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaanfisip@radenfatah.ac.id
Date Deposited: 01 Sep 2021 03:00
Last Modified: 01 Sep 2021 03:00
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/9539

Actions (login required)

View Item View Item