PENGARUH INFRASTRUKTUR TERHADAP PERTUMBUHAN EKONOMI DI SUMATERA SELATAN TAHUN 2010 – 2014

Kurniasih, Lilik (2017) PENGARUH INFRASTRUKTUR TERHADAP PERTUMBUHAN EKONOMI DI SUMATERA SELATAN TAHUN 2010 – 2014. Undergraduate Thesis thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
Lilik Kurniasih (13190137).pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Pembangunan prasarana infrastruktur di Indonesia telah berlangsung cukup lama dan investasi yang dikeluarkan sudah sangat besar. Namun masih cukup banyak masalah yang dialami provinsi kita khususnya mengenai perencanaan yang lemah, kuantitas yang belum mencukupi, kualitas yang rendah, dan lain sebagainya. Permasalahan yang dibahas pada penelitian ini adalah apakah faktor-faktor produksi infrastruktur (jalan, lapangan terbang, rel kereta, listrik, telepon air, jembatan, bendungan, dan irigasi) mempunyai pengaruh dan kontribusi yang signifikan terhadap output yang diwakili oleh variabel pendapatan perkapita agar dapat ditentukan arah kebijakan pemerintah dalam pengembangan infrastruktur di Sumatera Selatan. Infrastruktur adalah suatu prasarana. Adanya ketersediaan infrastruktur merupakan suatu hal yang pentingdalam rangka pengembangan-pengembangan ekonomi di suatu wilayah dalam mempercepat proses pembangunan ekonominasional. Pertumbuhan ekonomi merupakan peningkatan dalam kapasitas suatu bangsa jangka panjang untuk memproduksi aneka barang dan jasa. Data yang digunakan adalah data panel dengan kurun waktu dari 2010 hingga 2014 untuk 17 Kabupaten/kota di Sumatera Selatan. Untuk mencari hasil yang BLUE (Based Liniear Unbiased Estimator) maka dilakukan uji untuk panel seperti Chow test dan Hausman Test untuk menyelesaikan data dengan karakteristik deperti diatas. Kemuadian dilakukan uji asumsi klasik seperti normalitas, multikolinieritas, heteroskedastisitas, dan autokorelasi. Dari uji chow dan uji hausman model yang terbaik dalam penelitian ini adalah fixed effect model. Sedangkan hasil dari uji asumsi klasik, uji t uji f, uji R2 adalah dari ke empat variabel bebas mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi. Kata Kunci : Infrastruktur, Panel Data dan Pertumbuhan Ekonomi, Sumatera Selatan

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: 300 Ilmu sosial, Sosiologi dan Antropologi > 300 Ilmu Sosial (Umum)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > 60202 - Ekonomi Syariah (S1)
Depositing User: UPT Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 10 Sep 2021 06:51
Last Modified: 10 Sep 2021 06:51
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/9904

Actions (login required)

View Item View Item