PENGARUH PENGGUNAAN PENDEKATAN SAINTIFIK DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM KELAS XI DI SMA NU PALEMBANG

ASTRIANI, LUSI (2018) PENGARUH PENGGUNAAN PENDEKATAN SAINTIFIK DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM KELAS XI DI SMA NU PALEMBANG. Undergraduate Thesis thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
DESKA PUSPITA (13270017).pdf

Download (11MB) | Preview

Abstract

Skripsi ini berjudul: Pengaruh Penggunaan Pendekatan Saintifik dalam Meningkatakan Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam kelas XI di SMA NU Palembang. Penelitian ini dilatar belakangi oleh proses pembelajaran selama ini bersifat baku/statis, keaktifan siswa yang berada di dalam kelas masih kurang baik dan tidak ada penyesuian serta kurangnya kerjasama antara pihak yang terlibat dalam proses pembelajaran. Sehingga memungkinkan siswa kurang tertarik dalam mengikuti proses pembelajaran, dan karna hal itu juga mempengaruhi hasil belajar siswa pada mata pelajaran PAI oleh karena itu peneliti ingin mengadakan suatu penelitian mengenai pembelajaran kolaboratif sesama guru dan peneliti dengan menerapkan pendekatan saintifik untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMA NU Palembang. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana hasil belajar siswa sebelum menggunakan pendekatan saintifik dan hasil belajar siswa sesudah diterapkan pendekatan saintifik dan apakah ada pengaruh pendekatan saintifik terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMA NU Palembang. Tujuan penelitian ini mengetahui hasil belajar siswa sebelum dan setelah diterapkan pendekatan saintifik & mengetahui adakah pengaruh penerapan pendekatan saintifik untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas XI IIS.2. Metode penelitian yang digunakan adalah Jenis penelitian ini merupakan penelitian Kuantitatif , dengan desain penelitian one group pretest-postest design. Jenis data dalam penelitian ini menggunakan data kuantitatif dan kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan metode tes dan dokumentasi. Metode tes digunakan untuk mendapatkan informasi tentang hasil belajar siswa dengan cara memberikan soal pilihan ganda sebanyak 20 soal. Metode. Metode dokumentasi digunakan memperoleh hal-hal yang berhubungan dengan masalah penelitian di SMA NU Palembang. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan rumus statistik tes “T”. Dengan demikian, hasil eksperimen yang peneliti lakukan menunjukkan adanya pengaruh penggunaan pendekatan saintifik dalam meningkatkan hasil belajar siswa, karena berdasarkan perbandingan nilai uji “t” diperoleh nilai ttabel= 9,6 adalah lebih besar dari pada “t” tabel baik pada taraf signifikansi 1%=2,72 maupun pada taraf signifikansi 5%=2,03. Dengan demikian dapat di pahami bahwa penggunaan pendekatan saintifik pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMA NU Palembang mempengaruhi hasil belajar siswa, dan Ha diterima dan H0 ditolak.(2,03 < 9,6 > 2,72). Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh yang signifikan penggunaan pendekatan saintifik dalam meningkatkan hasil nelajar siswa pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMA NU Palembang. Kata kunci: Pendekatan Saintifik

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: ?? L1 ??
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam (S1)
Depositing User: UPT Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 27 Sep 2021 07:04
Last Modified: 27 Sep 2021 07:04
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/12320

Actions (login required)

View Item View Item