PELAKSANAAN PROGRAM ENTREPRENEURSHIP KOPERASI DI YAYASAN PONDOK PESANTREN QODRATULLAH DESA LANGKAN KABUPATEN BANYUASIN III

SAHPUTRA, DENI (2019) PELAKSANAAN PROGRAM ENTREPRENEURSHIP KOPERASI DI YAYASAN PONDOK PESANTREN QODRATULLAH DESA LANGKAN KABUPATEN BANYUASIN III. Undergraduate Thesis thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (147kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (297kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (185kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (171kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (120kB) | Preview

Abstract

Program entrepreneurship merupakan program yang membentuk jiwa santri dalam menjalankan entrepreneurship yaitu jiwa berani mengambil resiko, berinovasi, bekerja keras, dan pantang menyerah dalam menjalankan usaha. Program Entrepreneurship Koperasi di Yayasan Pondok Pesantren Qodratullah Langkan merupakan salah satu pesantren yang ada di Sumatera Selatan yang mengembangkan wirausaha koperasi serba ada. Salah satu organisasi pemberdayaan ekonomi dalam upaya peningkatan kesejahteraan dan mengurangi pengangguran sehingga organisasi ini berdampak positif bagi anggotanya misalnya menambah pengetahuan di bidang kewirausahaan dan penghasilan yang dapat berguna dalam kehidupan sehari-hari. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan program entrepreneurship koperasi di Yayasan Pesantren Qodratullah Langkan Kecamatan Banyuasin III dan apa saja faktor yang mempengaruhi pelaksanaan program entrepreneurship koperasi di Yayasan Pesantren Qodratullah Langkan Kecamatan Banyuasin III. Jenis penelitian ini yaitu penelitian kualitatif (penelitian lapangan), dengan metode penelitian studi kasus. Adapun teknik pengambilan data menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Dengan teknik analisa data yang dijelaskan Miles dan Huberman yaitu reduksi data, data display, verifikasi/ penarikan kesimpulan. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwasanya program entrepreneurship koperasi di yayasan pesantren berjalan baik, hal tersebut didukung dengan adanya berbagai usaha di koperasi, seperti usaha mini market, photocopy, air isi ulang dan simpan pinjam. Kemudian pada aspek pemasaran produk juga sudah berjalan dengan baik dikarenakan usaha ini dilakukan didalam lingkungan pesantren. Kerjasama dengan pihak luar koperasi juga sudah berjalan baik, hal tersebut dapat dilihat dari adanya kerja sama dengan berbagai pihak. seperti Bank BRI, Asuransi AL-AMIN, perusahaan Best Home Indonesia (BHI), percetakan Tiga Serangkai, penjahitan dari Subang Jawa Barat Bandung. Adapun faktor yang mempengaruhi pelaksanaan kewirausahaan pada Koperasi diantaranya: pembiayaan atau pendanaan untuk kegiatan produksi, dengan terbatasnya biaya atau dana maka akan berdampak pula dengan proses produksi di Koperasi. fasilitas, karena apabila fasilitas mencukupi sesuai kebutuhan maka pelaksanaan program koperasi ini akan berjalan dengan baik. Kemudian kepemimpinan, faktor ini jelas sangat berpengaruh karena pemimpin yang baik akan mempengaruhi kinerja pegawainya. Dari ketiga faktor yang mempengaruhi pelaksanaan program kewirausahaan koperasi di yayasan pesantren Qodratullah. Diantara ketiga faktor yang lebih dominan menurut hemat peneliti ialah faktor kepemimpinan karena kepemimpinan yang baik akan dapat menjadikan kekurangan menjadi kelebihan

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86231 - Manajemen Pendidikan Islam (Kependidikan Islam)
Depositing User: UPT Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 21 Oct 2021 04:56
Last Modified: 21 Oct 2021 04:56
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/17878

Actions (login required)

View Item View Item