KONSELING INDIVIDU DENGAN MENGGUNAKAN TEKNIK THOUGHT STOPPING DALAM MENGURANGI KECANDUAN MINUMAN KERAS : Studi Kasus Pada Klien “M” Di Desa Bumi Agung Kecamatan Dempo Utara Kota Pagaralam.--

OKTARIN, SHELLA (2021) KONSELING INDIVIDU DENGAN MENGGUNAKAN TEKNIK THOUGHT STOPPING DALAM MENGURANGI KECANDUAN MINUMAN KERAS : Studi Kasus Pada Klien “M” Di Desa Bumi Agung Kecamatan Dempo Utara Kota Pagaralam.--. Undergraduate Thesis thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
1.pdf

Download (446kB) | Preview
[img]
Preview
Text
2.pdf

Download (202kB) | Preview
[img]
Preview
Text
3.pdf

Download (89kB) | Preview
[img]
Preview
Text
4.pdf

Download (389kB) | Preview
[img]
Preview
Text
5.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini berjudul Konseling Individu dengan Menggunakan Teknik Thought Stopping dalam Mengurangi Kecanduan Minuman Keras (Studi Kasus Pada Klien “M” Di Desa Bumi Agung Kecamatan Dempo Utara Kota Pagaralam). Rumusan masalah pada penelitian bagaimana gambaran kecanduan minuman keras pada klien “M”, faktor apa yang menyebabkan kecanduan minuman keras pada klien “M” dan bagaimana penerapan konseling individu dengan menggunakan teknik thought stopping dalam mengurangi kecanduan minuman keras pada klien “M”. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan, pendekatan penelitian ini kualitatif dengan metode studi kasus. Subjek dalam penelitian klien “M”, Ibu klien “M” dan teman dekat klien “M”. Alat pengumpulan data observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data meliputi perjodohan pola, ekplanasi, dan analisis deret waktu. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa gambaran kecanduan minuman keras pada klien “M” sering merasakan sedih secara tiba-tiba, suka melamun, suka menyendiri, tertutup terhadap orang lain, mudah tersinggung, mudah menyikapi masalah, selalu was-was, lebih memilih menenangkan diri dengan mengonsumsi miras. faktor penyebab kecanduan minuman keras pada klien “M” yakni merasa kurang diperhatikan dengan orang tua, tidak terbuka kepada orang lain dan orang tua, memiliki kepribadian yang mudah terpengaruh dengan orang lain, sering melakukan kesalahan yang sama seperti mengonsumsi miras secara terus-menerus. Pelaksanaan konseling individu dengan menggunakan teknik thought stopping dilakukan dengan tiga tahapan yaitu tahap awal, tahap tengah, dan tahap akhir. Konseling yang diberikan sebanyak 6x pertemuan, menunjukan perubahan klien “M” bisa menahan diri untuk tidak mengonsumsi minuman keras selama konseling berjalan, klien “M” terlihat berusaha keras untuk berhenti mengonsumsi minuman keras, serta klien “M” sudah mulai sedikit terbuka dengan orang tuanya, dan mulai mencoba terlihat aktif dalam kegiatan di desa, berpikir lebih positif/rasional, memiliki kepercayaan diri dan perilaku sesuai yang diharapkan. Kata kunci: konseling individu, thought stopping, kecanduan minuman keras.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: Dakwah dan Komunikasi > Bimbingan Penyuluhan Islam
300 Ilmu sosial, Sosiologi dan Antropologi > 360 Masalah dan layanan sosial
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70232 - Bimbingan Penyuluhan Islam
Depositing User: UPT Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 27 Oct 2021 04:57
Last Modified: 27 Oct 2021 04:57
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/18192

Actions (login required)

View Item View Item