PERAN WANITA PEKERJA SEBAGAI PENDIDIK AGAMA ISLAM TERHADAP AKHLAK ANAK DI DESA KARANG AGUNG KECAMATAN LUBAI ULU KABUPATEN MUARA ENIM

PUTRI, KURNIA ADETYA (2021) PERAN WANITA PEKERJA SEBAGAI PENDIDIK AGAMA ISLAM TERHADAP AKHLAK ANAK DI DESA KARANG AGUNG KECAMATAN LUBAI ULU KABUPATEN MUARA ENIM. Undergraduate Thesis thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI (UIN) RADEN FATAH PALEMBANG.

[img] Text
Bab 1.docx

Download (75kB)
[img] Text
Bab 5.docx

Download (21kB)

Abstract

Pada zaman yang semakin hari semakin berkembang ini, ibu memiliki peran bukan hanya sebagai wanita yang mengurus rumah tangga dan mendidik anak, akan tetapi juga memiliki peran di lingkungan sosial yaitu dapat berkerja dalam berbagai bidang dan profesi sesuai dengan kemampuan dan pendidikan tinggi yang ia punya. Secara umum ibu atau wanita pekerja memiliki dua peran dalam menjalani kehidupanya, yaitu peran domestik sebagai seorang ibu dan peran publik sebagai tenaga kerja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peran wanita pekerja sebagai pendidik agama Islam terhadap akhlak anak serta apa saja faktor pendukung dan penghambat dari wanita pekerja dalam melakukan pendidikan agama Islam pada akhlak anak. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, subyek penelitian ini adalah wanita pekerja dan beberapa anak dari wanita pekerja di Desa Karang Agung. Tempat penelitian ini dilakukan di Desa Karang Agung yang berada di kawasan Kecamatan Lubai Ulu Kabupaten Muara Enim. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Selanjutnya data disajikan dalam bentuk kata-kata kemudian data dianalisis dan diambil kesimpulan, gunanya agar mudah dipahami baik bagi peneliti maupun orang yang membaca. Hasil penelitian yang diperoleh adalah: Pertama, peran wanita pekerja sebagai pendidik agama Islam pada akhlak anak telah terjalankan dengan baik, meskipun ada beberapa wanita pekerja yang belum memaksimalkan peran tersebut, tetapi mereka tetap mengupayakan untuk memberikan pendidikan dan pengasuhan terhadap anaknya agar anak tidak minim terhadap pengetahuan keberagamaan. Adapun beberapa upaya yang dilakukan wanita pekerja dalam membina akhlak anak yaitu melakukan pendidikan melalui pembiasaan, keteladanan, nasehat dan pendidikan melalui penghargaan dan hukuman. Kedua, faktor pendukung dalam membina akhlak anak yaitu: Lingkungan Keluarga, lingkungan masyarakat, lingkungan sekolah dan media elektronik. Ketiga, faktor penghambat dalam membina akhlak anak yaitu: Ilmu pengetahuan tentang ajaran agama Islam, faktor pengetahuan keterbatasan waktu bersama anak dan lingkungan pergaulan. Kata Kunci: Wanita Pekerja, Pendidikan Agama Islam, Akhlak Anak.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Uncontrolled Keywords: Wanita Pekerja Pendidikan Agama Islam Akhlak Anak.
Subjects: Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam (S1)
Depositing User: fakultas tarbiyah dan keguruan
Date Deposited: 14 Dec 2021 04:14
Last Modified: 14 Dec 2021 04:14
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/18790

Actions (login required)

View Item View Item