KEEFEKTIFAN BIMBINGAN KELOMPOK MELALUI PERMAINAN TRADISIONAL DALAM MENINGKATKAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL PADA ANAK PANTI ASUHAN AMANAH RASAL PAGAR ALAM

Putri, Anggun (2025) KEEFEKTIFAN BIMBINGAN KELOMPOK MELALUI PERMAINAN TRADISIONAL DALAM MENINGKATKAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL PADA ANAK PANTI ASUHAN AMANAH RASAL PAGAR ALAM. Undergraduate Thesis thesis, UIN Raden Fatah Palembang.

[img] Text
Cover anggun putri.pdf

Download (175kB)
[img] Text
Abstrak.pdf

Download (130kB)
[img] Text
Anggun Putri Bab 1.pdf
Restricted to Registered users only

Download (134kB) | Request a copy
[img] Text
Bab 2 anggun putri.pdf
Restricted to Registered users only

Download (200kB) | Request a copy
[img] Text
Bab 3 Anggun putri.pdf
Restricted to Registered users only

Download (178kB) | Request a copy
[img] Text
Bab lV anggun putri.pdf
Restricted to Registered users only

Download (220kB) | Request a copy
[img] Text
Bab V anggun putri.pdf
Restricted to Registered users only

Download (115kB) | Request a copy
[img] Text
Daftar pustaka anggun putri.pdf

Download (127kB)

Abstract

Pada perkembangan zaman saat ini anak-anak lebih memilih bermain gadget dari pada bermain dengan temanya, itu yang menyebabkan anak menjadi kurang bersosialisasi dan lebih terlihat menutup diri. Anak yang kurang bersosialisasi menimbulkan rasa malu, takut dan memiliki kelompok pertemanan yang kecil. Penelitian ini meneliti Keefektifan Bimbingan Kelompok Melalui Permainan Tradisional Dalam Menigkatkan Komunikasi Interpersonal Pada Anak Panti Asuhan Amanah Rasal Pagar Alam. Bertujuan untuk mengetahui tingkat komunikasi interpersonal sebelum penerapan permainan tradisional dan untuk mengetahui keefektifan bimbingan kelompok melalui permainan tradisional pada anak panti asuhan Amanah Rasal Pagar Alam. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian eksperimental melalui one group pretest and posttest design. Populasi pada penelitian ini terdiri dari 12 orang anak. dengan pengambilan sampel menggunakan Teknik sampling jenuh yang dimana semua anggota populasi digunakan menjadi sampel yaitu 12 orang anak di Panti Asuhan Amanah Rasal Pagar Alam. Hasil menunjukan pertama, uji TSR (tinggi, sedang, rendah) diperoleh tingkat komunikasi interpesonal yang (rendah) berpersentase 92% Setelah diterapkan bimbingan kelompok dengan melalui permainan tradisional tingkat komunikasi interpersonal pada anak panti meningkat menjadi 75%. Kedua, Dari hasil uji paired samples T diperoleh Asymp.sig (2 tailed) bernilai 0,000 < 0,005, maka dismpulkan bahwa Ha diterima dan H0 Ditolak. terdapat perbedaan hasil dari Pretest dan Posttest. Maka dapat disimpulkan bimbingan kelompok melalui permainan tradisional efektif dalam meningkatkan komunikasi interpersonal pada anak panti Asuhan Amanah Rasal Pagar Alam.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Uncontrolled Keywords: Bimbingan Kelompok, Permainan Tradisional, Komunikasi Interpersonal.
Subjects: Dakwah dan Komunikasi > Bimbingan Penyuluhan Islam
Depositing User: Anggun Putri NIM. 2130502137
Date Deposited: 08 May 2025 04:54
Last Modified: 08 May 2025 04:54
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/46042

Actions (login required)

View Item View Item