PENGARUH STRATEGI PRACTICE REHEARSAL PAIRS (PRAKTIK BERPASANGAN) TERHADAP AKTIVITAS BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN IPA DI MADRASAH IBTIDAIYAH NURUL HIDAYAH PALEMBANG

MERSA, MERSA (2018) PENGARUH STRATEGI PRACTICE REHEARSAL PAIRS (PRAKTIK BERPASANGAN) TERHADAP AKTIVITAS BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN IPA DI MADRASAH IBTIDAIYAH NURUL HIDAYAH PALEMBANG. Diploma thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
BAB 1 .pdf

Download (444kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (75kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini membaha stentang strategi practice rehearsal pairs terhadap aktivitas belajar siswa pada mata pelajaran IPA di Madrasah IbtidaiyahNurulHidayah Palembang. Peneliti ini dilatarbelakangi oleh kurangnya aktivitas belajar siswa dalam mengikuti proses pembelajaran Ilmu Pengetahuan Alam sehingga siswa kurang aktif. Melalui strategi practice rehearsal pairs ini diharapkan siswa dapat lebih meningkat dalam proses pembelajaran. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana aktivitas belajar siswa sebelum menggunakan strategi pembelajaran practice rehearsal pairs (praktik berpasangan), bagaimana aktivitas belajar siswa sesudah menggunakan strategi pembelajaran practice rehearsal pairs (praktik berpasangan), apakah pengaruh strategi pembelajaran strategi pembelajaran practice rehearsal pairs (praktik berpasangan) terhadap aktivitas belajar siswa pada mata pelajaran IPA di Madrasah Ibtidaiyah Nurul Hidayah Palembang. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan desain True Experimental Design dan menggunakan Posttest-Only Control Design. Populasinya adalah siswa kelas IV Madrasah Ibtidaiyah Nurul Hidayah Palembang yang terdiri dari dua kelas yaitu kelas IV A dan IV B. Sampel Penelitian dilakukan di kelas IV A dan IV B. Teknik pengumpulan data digunakan berupa observasi, wawancara, angket, dan dokumentasi. Teknik analisis data dengan rumus TSR dan uji “t” hasil penelitian sebagai berikut:Aktivitas belajar siswa kelas IV A pada mata pelajaran IPA yang tidak menggunakan strategi practice rehearsal pairs di Madrasah Ibtidaiyah Nurul Hidayah Palembang tergolong rendah. Bisa dilihat dari mean atau nilai rata-rata sebesar 48, dengan kategori nilai tinggi ada 3 orang siswa (13,63%), nilai sedang ada 15 orang siswa (68,18%), dan nilai rendah ada 4 orang siswa (18,19%). Aktivitas belajar siswa kelas IV B pada mata pelajaran IPA dengan menggunakan strategi practice rehearsal pairs di Madrasah Ibtidaiyah Nurul Hidayah Palembang tergolong tinggi. Bisa dilihat dari mean atau nilai rata-rata sebesar 74, dengan kategori nilai tinggi ada 6 orang siswa (27,27%), nilai sedang ada 12 siswa (68,89%), dan nilai rendah ada 4 orang siswa (18,19%), terdapat pengaruh yang signifikan pengaruh strategi practice rehearsal pairs terhadap aktivitas belajar siswa pada mata pelajaran IPA di Madrsah Ibtidaiyah Nurul Hidayah Palembang. Hal ini dilihat dari uji hipotesis menggunakan uji “t” diperoleh besarnya t yang tercantum paada tabel nilai t (t0=8,74) dan besarnya “t” yang tercantum pada nilai (tt.ts 5%= 2,02 dan tt.ts 1%=2,69) maka dapat diketahui bahwa t0 adalah lebih besar dari tt yaitu 2,02<8,75>2,70. Dapat disimpulkan bahwa adanya perubahan aktivitas belajar siswa dengan menggunakan strategi practice rehearsal pairs.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: STRATEGI PRACTICE REHEARSAL PAIRS (PRAKTIK BERPASANGAN), AKTIVITAS BELAJAR SISWA
Subjects: ?? L1 ??
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Education
Depositing User: fakultas tarbiyah dan keguruan
Date Deposited: 09 Jan 2020 07:41
Last Modified: 09 Jan 2020 07:41
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/5480

Actions (login required)

View Item View Item