STUDI KOMPARATIF SELF REGULATED LEARNING SISWA ASRAMA DAN NON-ASRAMA DI SMA IT IZZUDDIN PALEMBANG

PAMUNGKAS, BAGUS (2019) STUDI KOMPARATIF SELF REGULATED LEARNING SISWA ASRAMA DAN NON-ASRAMA DI SMA IT IZZUDDIN PALEMBANG. Diploma thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (586kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (148kB) | Preview

Abstract

Studi Komparatif Self regulated learning Siswa Asrama dan Non-asrama di SMA IT Izzuddin Palembang merupakan judul penelitian yang dilatar belakangi oleh adanya perbedaan lingkungan siswa setelah kegiatan belajar selesai. Yaitu terdiri dari siswa asrama dan siswa non-asrama. Adanya perbedaan lingkungan ini mengindikasikan adanya dukungan dan hambatan yang berbeda pula, namun demikian, dari salah satu hasil penelitian dari dua kelompok siswa SMP yang berbeda lingkungan ternyata tidak memiliki perbedaan self regulated learning (SRL) yang signifikan. Sehingga hal ini perlu adanya pembuktian agar diketahui apakah terdapat perbedaan self regulated learning (SRL) antara siswa asrama dengan siswa nonasrama di SMA IT Izzuddin Palembang. Populasi dalam penelitian mencakup seluruh siswa SMA IT Izzuddin Palembang tahun ajaran 2019/2020 yang berjumlahn 140 siswa yang terbagi dari 69 siswa asrama dan 71 siswa non-asrama. Dari populasi tersebut diambil sampel sebesar 60 orang siswa asrama dan 63 siswa non-asrama. Teknik pengambilan sampel dengan teknik proportionate stratified random sampling. setelah dilakukan uji validitas isi, di dapatkan koefisien Alpha Cronbach’s sebesar 0,730. Hasil tersebut > 0,6 maka instrument tersebut reliabel. Metode analisis data menggunakan uji t-test dan kemudian diberikan interpretasi dari hasil uji tersebut. Berdasarkan hasil uji hipotesis diperoleh t = 2,777 dengan nilai p = 0,006. Karena nilai p < 5%, (0,006 < 0,05) maka H0 ditolak dan H1 diterima, yaitu terdapat perbedaan yang signifikan self regulated learning antara siswa asrama dan non-asrama di SMA IT Izzuddin Palembang dimana tingkat self regulated learning siswa asrama lebih tinggi dibandingkan nonasrama dengan mean empirik (140,3500 > 132,2063).

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: self regulated learning lingkungan
Subjects: ?? L1 ??
Depositing User: fakultas tarbiyah dan keguruan
Date Deposited: 15 Jan 2020 02:02
Last Modified: 15 Jan 2020 02:02
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/5634

Actions (login required)

View Item View Item