PENANAMAN NILAI MORAL DAN KEMANDIRIAN BELAJAR DI MADRASAH IBTIDAIYAH DAARUL AITAM PALEMBANG

ISMALA, MEEYA MAULINA (2019) PENANAMAN NILAI MORAL DAN KEMANDIRIAN BELAJAR DI MADRASAH IBTIDAIYAH DAARUL AITAM PALEMBANG. Diploma thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
3. SKRIPSI BAB I.pdf

Download (720kB) | Preview
[img]
Preview
Text
7. SKRIPSI BAB V.pdf

Download (412kB) | Preview

Abstract

Pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensinya dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, keperibadian, kecerdasaan akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan dirinya, masyarakaat, bangsa dan negara. Latar belakang pelaksanaan penelitian ini adalah untuk mengetahui penanaman moral dan kemadirian belajar siswa di Madrasah Ibtidaiyah Daarul Aitam Palembang. Adapun Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: (1) Bagaimana moral siswa di Madrasah Ibitidaiyah Darul Aitam Palembang ? (2) Bagaimana kemandirian siswa di Madrasah Ibtidaiyah Daarul Aitam Palembang ? (3) Bagaimana strategi penanaman nilai moral dan kemandirian belajar di Madrasah Ibtidaiyah Daarul Aitam. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui bagaimana moral siswa di Mi Daarul Aitam dan untuk mengetahui kemandirian belajar siswa di Madrasah Ibtidaiyah Daarul Aitam Palembang dan untuk mengetahui strategi penanamaan nilai moral dan kemandirian belajar di Madrasah Ibtidaiyah Daarul Aitam Palembang. Jenis penelitian yang di gunakan yakni kualitatif. Sumber data yang digunakan adalah primer dan sekunder. Alat pengumpulan data yaitu obsevasi, wawancara, dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa ( 1) Kondisi moral siswa di Madrasah Ibtidaiyah Daarul Aitam Palembang sudah terlihat baik, dilihat dari nilai religiusnya, cara bersosial siswa dan kegiatan pembiasaan yang dilakukan siswa di Madrasah Daarul Aitam. (2) Kondisi kemandirian belajar siswa di Madrasah Ibtidaiyah Darul Aitam Palembang, juga dikatakan baik karena dalam kegiatan belajar mereka sangat ulet, kreatif, aktif dan mandiri terutama dalam kegiatan belajar di kelas seperti kegiatan kelompok serta sangat aktif mengikuti kegiatan di luar kelas seperti kegiatan ekstrakulikuler. (3) Strategi guru dalam penanaman nilai moral dan kemandirian belajar siswa di Madrasah Ibtidaiyah Daarul Aitam Palembang yaitu Strategi yang di gunakan Guru yaitu melalui pembiasaan penanaman nilai religius, teguran, kegiataan rutin dan keteladanan atau contoh

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Moral Kemandirian Belajar Strategi
Subjects: ?? L1 ??
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Education
Depositing User: fakultas tarbiyah dan keguruan
Date Deposited: 16 Jan 2020 08:09
Last Modified: 16 Jan 2020 08:09
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/5762

Actions (login required)

View Item View Item