PENGARUH MOBILE JOURNALISM TERHADAP MINAT MEMBUAT BERITA MAHASISWA JURNALISTIK FAKULTAS DAKWAH DAN KOMUNIKASI UIN RADEN FATAH PALEMBANG

Herdinata, Tedy (2021) PENGARUH MOBILE JOURNALISM TERHADAP MINAT MEMBUAT BERITA MAHASISWA JURNALISTIK FAKULTAS DAKWAH DAN KOMUNIKASI UIN RADEN FATAH PALEMBANG. Undergraduate Thesis thesis, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik.

[img]
Preview
Text
Tedy Herdinata (1657010120).pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Perkembangan Teknologi komunikasi saat ini sudah sangat berkembang pesat, hal inilah yang menjadi lompatan besar dunia jurnalisme dan mengubah jurnalisme menjadi suatu hal tidak asing lagi bagi masyarakat umum. Di era sekarang ini smartphone menjadi hal wajib bagi manusia modern karena dapat membantu keseharian manusia dalam banyak hal. Termasuk wartawan di tuntut untuk lebih cepat dan efisien dalam memberikan suatu informasi yang ada di masyarakat. Mobile jurnalism adalah kegiatan jurnalistik yang meliputi kegiatan reportase berita, penulisan naskah berita, editing berita bahkan hingga penayangan beritanya. Maka Penelitian ini adalah Untuk Mengetahui Bagaimana Pengaruh Mobile jurnalism Terhadap Minat Membuat Berita Mahasiswa Prodi Jurnalistik Fakultas Dakwah Dan Komunikasi Uin Raden Fatah Palembang. Dalam penelitian ini menggunakan metode dekskriptif kuantitatif dengan teknik pengumpulan data yaitu Observasi dan angket (kuesioner).Teori yang digunakan pada penelitian ini yaitu teori Technological Determinism. Dari kesimpulan pada analisis regresi linier sederhana menggunakan SPSS 23 Koefesien regresi X sebesar 0.215 menjelaskan bahwa pada setiap penambahan 1% nilai Pengaruh Mobile jurnalism, maka nilai Minat Membuat Berita bertambah 0,215. Koefisien regresi yang diuji bernilai positif, hingga dapat dijelaskan bahwa arah dari pengaruh variabel X terhadap variabel Y yaitu Positif.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: 300 Ilmu sosial, Sosiologi dan Antropologi > 300 Ilmu Sosial (Umum)
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaanfisip@radenfatah.ac.id
Date Deposited: 13 Sep 2021 01:43
Last Modified: 13 Sep 2021 01:43
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/9935

Actions (login required)

View Item View Item