Ningrum, Tri Utami (2018) PENGELOLAAN LABORATORIUM IPA DI SMA BINA WARGA 1 PALEMBANG. Undergraduate Thesis thesis, UIN Raden Fatah Palembang.
|
Text
1 SAMPUL DEPAN.pdf Download (97kB) | Preview |
|
|
Text
2 JUDUL- ABSTRAK.pdf Download (983kB) | Preview |
|
|
Text
3 BAB I (hlm 1-19).pdf Download (199kB) | Preview |
|
|
Text
4 BAB II (hlm 20-49).pdf Download (237kB) | Preview |
|
|
Text
5 BAB III (hlm 50-61).pdf Download (160kB) | Preview |
|
|
Text
6 BAB IV (hlm 62-79).pdf Download (145kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Penelitian ini berjudul “Pengelolaan Laboratorium IPA di SMA Bina Warga 1 Palembang”, yang bertujuan untuk mengetahui pengelolaan laboratorium IPA di SMA Bina Warga 1 Palembang. Pengelolaan ini meliputi perencanaan kebutuhan peralatan dan bahan, perencanaan pengadaan peralatan dan bahan, pelaksanaan laboratorium IPA, pemeliharaan laboratorium IPA, penghapusan sarana laboratorium IPA dan pengawasan laboratorium IPA. Adapun rumusan masalah yang diangkat dalam skripsi ini adalah bagaimana pengelolaan laboratorium IPA di SMA Bina Warga 1 Palembang dan faktor apa saja yang mempengaruhi pengelolaan laboratorium IPA di SMA Bina warga 1 Palembang. Adapun jenis data dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif.Informan kunci penellitian ini yaitu kepala laboratorium IPA. Sedangkan informan pendukung yaitu wakil kepala sekolah sarana prasarana, koordinator laboratorium IPA ,guru IPAdan siswa diSMA Bina Warga 1 Palembang. Untuk pengumpulan data peneliti menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi selanjutnya menggunakan teknik analisis data yaitu reduksi data, penyajian data, dan verifikasi data kemudian melakukan trianggulasi data. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa: pengelolaan laboratorium IPA dilakukan dengan perencanaan setiap awal tahun ajaran baru ,Perencanaan peralatan dan bahan praktik laboratorium IPA di SMA Bina Warga 1 Palembang yang sudah cukup baik dengan adanya daftar inventaris sarana habis pakai dan tidak habis pakai, namun di dalam pengadaan peralatan dan bahan praktik harus mendahulukan peralatan yang lebih mendesak dan penting terlebih dahulu karena terbatasnya dana. Pelaksanaan laboratorium IPA,berjalan dengan baik sesuai dengan aturan yang ada. Pemeliharaan sarana laboratorium IPA belum benar-benar dilakukan secara maksimal. Kemudian penghapusan sarana laboratorium sebagian besar sudah berjalan cukup baik. Selanjutnya pengawasan yang dilakukan kegiatan pengawasan di laboratorium IPA SMA Bina Warga 1 Palembang sudah dilaksanakan cukup baik namun belum dilaksanakan secara maksimal. Faktor pendukung dalam pengelolaan laboratorium IPA yaitu rapat program kerja dilakukan setiap tahun ajaran baru, ruang laboratorium yang bersih dan rapi, serta alat-alat laboratorium IPA sudah cukup lengkap. Faktor penghambat dalam pengelolaan laboratorium IPA yaitu terbatasnya anggaran dana sekolah untuk pengadaan peralatan dan perlengkapan laboratorium IPA, tidak ada tenaga laboran dan teknisi laboratorium IPA serta penghapusan dan pengawasan laboratorium IPA belum dilakukan dengan maksimal. Kata kunci : Pengelolaan, Laboratorium IPA
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) |
---|---|
Subjects: | ?? LB1603 ?? |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86231 - Manajemen Pendidikan Islam (Kependidikan Islam) |
Depositing User: | UPT Perpustakaan Pusat |
Date Deposited: | 13 Sep 2021 03:43 |
Last Modified: | 13 Sep 2021 03:43 |
URI: | http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/10068 |
Actions (login required)
View Item |