salbiah, siti (2017) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TALKING CHIPS TERHADAP KEAKTIFAN BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN BIOLOGI DI SMA YWKA PALEMBANG. Undergraduate Thesis thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.
|
Text
SKRIPSI.pdf Download (690kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe Talking Chips terhadap keaktifan belajar siswa pada materi virus. Penelitian ini dilaksanakan di SMA Yayasan Wanita Kereta Api (YWKA) Palembang tahun akademik 2016/2017. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen dengan rancangan penelitian true ekperimental design tipe posstest-only control design. Populasi pada penelitian ini seluruh siswa kelas X SMA YWKA Palembang yang terdiri dari 6 kelas jumlah tiap kelas rata-rata 39 siswa, dengan kelas X. 1 sebagai kelas eksperimen dan X. 3 sebagai kelas kontrol, pengambilan sampel dilakukan menggunakan Cluster Random Sampling. Teknik pengumpulan data diambil dari kuesioner dan lembar observasi untuk melihat keaktifan. Analisis data melalui kuesioner diperoleh skor rata-rata untuk kelas eksperimen yaitu sebesar 65,41 sedangkan kelas kontrol adalah 51,38. Hasil dari skor rata-rata untuk lembar observasi kelas eksperimen yaitu sebesar 68,12 sedangkan kelas kontrol adalah 62,26. Hasil analisis kedua kelas menggunakan uji-t diperoleh untuk thitung = 11,49 dan ttabel dengan signifikan 5% = 1,668 artinya H0 ditolak dan Ha diterima. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran Kooperatif Tipe Talking Chips berpengaruh terhadap keaktifan belajar siswa.
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) |
---|---|
Subjects: | ?? L1 ?? |
Divisions: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 84205 - Pendidikan Biologi |
Depositing User: | UPT Perpustakaan Pusat |
Date Deposited: | 20 Sep 2021 07:22 |
Last Modified: | 20 Sep 2021 07:22 |
URI: | http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/11415 |
Actions (login required)
View Item |