PENGARUH INTENSITAS MENONTON TAYANGAN TELEVISI TERHADAP MINAT BELAJAR ANAK DI RT 22 KELURAHAN SRIJAYA KECAMATAN ALANG-ALANG LEBAR PALEMBANG

YUNITA PUTRI, DINI (2013) PENGARUH INTENSITAS MENONTON TAYANGAN TELEVISI TERHADAP MINAT BELAJAR ANAK DI RT 22 KELURAHAN SRIJAYA KECAMATAN ALANG-ALANG LEBAR PALEMBANG. Undergraduate Thesis thesis, UIN Raden Fatah Palembang.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI DINI.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Seiring dengan kemajuan zaman, dunia mengalami kemajuan disertai dengan teknologi serba modern. Salah satu teknologi yang dapat dinikmati saat ini adalah televisi. Hadirnya televisi telah banyak memberikan manfaat dan mudhorat. Tayangan televisi dapat dinikmati oleh semua lapisan masyarakat, baik orang tua, remaja dan bahkan anak-anak. Tetapi permirsa televisi diduga kebanyakan adalah anak-anak usia sekolah. Hal ini dapat dilihat dari semakin meningkatnya jumlah sinetron dan film kartun yang ditayangkan oleh televisi, sehingga menarik perhatian dan minat pemirsa dan anak-anak untuk menonton tayangan televisi tersebut. Banyak anak yang menghabiskan waktunya untuk menonton tayangan televisi yang mereka sukai daripada belajar. Terlalu sering menonton tayangan televisi dapat mengganggu imajinasi anak, kreativitas anak dan mengurangi minat belajar anak untuk belajar. Masalah yang diteliti dalam penelitian ini adalah: bagaimana intensitas anak menonton tayangan televisi?, bagaimana minat belajar anak di RT 22 Kelurahan Srijaya?, adakah pengaruh intensitas anak menonton tayangan televisi terhadap minat belajar anak di RT 22 Kelurahan Srijaya?. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui intensitas anak dalam menonton tayangan televisi, untuk mengetahui minat belajar anak di RT 22, serta mengetahui apakah intensitas anak dalam menonton tayangan televisi tersebut mempengaruhi minat belajar anak di RT 22. Sedangkan kegunaan dari penelitian ini adalah yaitu diharapkan berguna bagi bahan rujukan, bacaan, serta dapat menambah khasanah atau wawasan keilmuan dalam menelaa’ah tentang pengaruh intensitas menonton tayangan televisi terhadap minat belajar anak, diharapkan berguna bagi masyarakat pada umumnya, bagi orang tua guna mengetahui sekaligus mencari solusi dalam menghadapi pengaruh tayangan televisi terhadap minat belajar anak. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan kuantitatif yang digunakan untuk menjawab permasaahan melalui teknik pengukuran yang cermat terhadap variabel-variabel tertentu yang menggunakan angka�angka yang menjadi bahan pengukuran, pengmpulan data yang dilakukan dengan observasi, angket dan dokumentasi. Untuk mendapatkan pegaruh variabel intensitas menonton tayangan televisi dan variabel minat belajar anak menggunakan korelasi product moment. Setelah dilakukan analisa data menth dapat diketahui bahwa hasil dari penelitian ini adalah pertama intensitas anak menonton tayangan televisi dikategorikan sedang. Kedua minat belajar anak di RT 22 dikateorikan sedang. Terakhir terdapat pegaruh positif antara intensitas anak menonton tayangan televisi dan minat belajar anak di RT 22 yakni pada taraf signifikan 1%=0,418 dan 5%=0,325 sedangkan rxy=0,418<0,815> 0,418 jadi berdasarkan analisa data ini dapat diketahui bahwa intensitas anak menonton tayangan televisi berpengaruh terhadap minat belajar anak di RT 22 Kelurahan Srijaya Kecamatan Alang-Alang Lebar Palembang.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: ?? L1 ??
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam (S1)
Depositing User: UPT Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 27 Sep 2021 06:54
Last Modified: 27 Sep 2021 06:54
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/12184

Actions (login required)

View Item View Item