PELAKSANAAN ETIKA MANAJERIAL KEPALA SEKOLAH DI SMP MUHAMMADIYAH 1 PALEMBANG

DAVID, Warindra (2017) PELAKSANAAN ETIKA MANAJERIAL KEPALA SEKOLAH DI SMP MUHAMMADIYAH 1 PALEMBANG. Undergraduate Thesis thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
daftar isi david.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Skripsi ini membahas tentang pelaksanaan etika manajerial kepala sekolah di SMP Muhammadiyah 1 Palembang. Kajian ini dilatar belakangi melihat etika kepala sekolah sangatlah baik baik itu etika dalam melaksanakan tugas maupun etika pribadi kepala sekolah sendiri namun dalam hal ini ada beberapa etika kepala sekolah yang kurang mendukung sebagai manajer di sekolah dalam pelaksanaan tugas seperti kepala sekolah kurang tegas terhadap bawahan baik itu ketika terjadi permasalahan maupun mengenai kedisiplinan, disamping itu kepala sekolah juga kurang berkomunikasi kepada bawahan sehing terjadi kurang pengarahan yang diberikan. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana pelaksanaan etika manajerial kepala sekolah dan faktor apa saja yang mempengaruhi pelaksanaan etika manajerial kepala sekolah di SMP Muhammadiyah 1 Palembang. Tujuan dari dari penelitian ini sendiri adalah untuk mengetahui pelaksanaan etika manajerial kepala sekolah dan untuk mengetahui faktor apa saja yang mempengaruhui pelaksanaan etika manajerial kepala sekolah. Dalam penelitian ini penggunakan jenis penelitian lapangan (field research), pendekatan penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif, jenis data penelitian ini adalah data kualitatif, informan penelitian ini adalah informan kunci (kepala sekolah), dan informan pendukung (wakil kepala sekolah bidang ISMUBA, guru dan siswa). teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yaitu menyajikan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan/verifikasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa bagian etika kepala sekolah, yang mana terbagi menjadi dua yaitu etika kepribadian di sekolah dan etika dalam menjalankan tugas, dalam etika kepribadian kepala sekolah di SMP Muhammadiyah 1 Palembang ini sudah begitu baik yang dilakukan kepala sekolah seperti sopan santu kepada siapa saja, berbicara lemah lembut, rajin dan suka membantu sesama. Dan etika kepala sekolah dalam menjalankan tugas serta dukungan bawahan terhadap kepala sekolah pada dasarnya sudah begitu baik seperti: bertanggung jawab terhadap tugas yang diembankan kepadnya, membuat perencanaan program sekolah, memimpin rapat serta membagi tugas sesuai dengan bidang keahlian, namun ada beberapa hal yang perlu diperbaiki bentuk etika kepala sekolah dalam menjalankan tugas seperti ketegasan dalam mengambil keputusan, mengawasi setiap perkembangan sekolah yang dipimpinya serta memberikan arahan demi kemajuan sekolah SMP Muhammadiyah 1 PalembanG

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: ?? L1 ??
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86208 - Pendidikan Agama Islam (S1)
Depositing User: UPT Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 27 Sep 2021 06:54
Last Modified: 27 Sep 2021 06:54
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/12187

Actions (login required)

View Item View Item