ANALISIS DAMPAK GENDER DALAM KEPEMIMPINAN PENDIDIKAN DI MI QUR’ANIAH 8 PALEMBANG

PADIA, PADIA (2017) ANALISIS DAMPAK GENDER DALAM KEPEMIMPINAN PENDIDIKAN DI MI QUR’ANIAH 8 PALEMBANG. Undergraduate Thesis thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
PADIA (13290077).pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi perbedaan gaya kepemimpinan yang diterapkan kepala sekolah laki-laki dan perempuan. Perbedaan tersebut terkait tentang pengambilan keputusan dan komunikasi. Peneliti tertarik untuk mengetahui lebih jauh mengenai dampak gender dalam kepemimpinan pendidikan. Permasalahan penelitian ini adalah (1) bagaimana dampak gender dalam kepemimpinan pendidikan di MI Qur’aniah 8 Palembang?, (2) faktor apa saja yang mempengaruhi gender dalam kepemimpinan kepala sekolah?. Metodologi penelitian ini adalah menggunakan pendekatan kualitatif. Jenis penelitian ini adalah field research, yaitu peneliti berpartisipasi langsung dalam penelitian ini. Pengumpulan data pada penelitian ini adalah wawancara, observasi, dan dukumentasi. Dampak gender dalam kepemimpinan pendidikan di MI Qur’aniah 8 Palembang disoroti dari dua aspek, yaitu aspek psikologi dan aspek sosiologi. Aspek psikologi dilihat dari gaya kepemimpinan dan cara kepala sekolah dalam mengambil keputusan. Sedangkan aspek sosiologi dapat dilihat dari cara kepala sekolah dalam menjalin komunikasi dengan seluruh warga sekolah. Hasil dari penelitian ini adalah (1) dampak gender pada aspek psikologi yaitu gaya kepemimpinan kepala sekolah adalah fleksibel, artinya pada satu kondisi demokratis dan satu kondisi otoriter sesuai masalah yang ada. (2) Adapun faktor yang mempengaruhi gender dalam kepemimpinan kepala sekola di MI Qur’aniah adalah kesempatan menjadi pemimpin, keberanian mengemban tanggung jawab, serta dukungan dari seluruh warga sekolah dan keluarga. Sedangkan faktor penghambatnya adalah sikap apriori terhadap perempuan sebagai pemimpin dan faktor intern (masalah keluarga). Kata kunci : Gender, Kepemimpinan, Pendidikan.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: ?? L1 ??
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86231 - Manajemen Pendidikan Islam (Kependidikan Islam)
Depositing User: UPT Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 27 Sep 2021 06:54
Last Modified: 27 Sep 2021 06:54
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/12191

Actions (login required)

View Item View Item