PEMBINAAN KESISWAAN (STUDI PADA PROGRAM EKSTRAKURIKULER MAN 2 PALEMBANG)

SYAIFUL LUTHFI, DECKY (2017) PEMBINAAN KESISWAAN (STUDI PADA PROGRAM EKSTRAKURIKULER MAN 2 PALEMBANG). Undergraduate Thesis thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
Skripsi Decky.pdf

Download (8MB) | Preview

Abstract

Judul penelitian ini adalah “Perencanaan Pembinaan Kesiswaan (Studi Pada Program Ekstrakurikuler di MAN 2 Palembang).” Penelitian ini dilatarbelakangi untuk mengetahui baik dan buruknya suatu pembinaan kesiswaan pada program ekstrakurikuler di MAN 2 Palembang. Tahap perencanaan sangatlah penting karena perencanaan yang baik akan berpengaruh baik pula pada tahap pelaksanaanya nanti, gagal merencanakan berarti merencanakan kegagalan. Sehingga rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana perencanaan pembinaan kesiswaan pada program ektrakurikuler dan faktor apa saja yang mempengaruhi perencanaan pembinaan kesiswaan pada program ekstrakurikuler di MAN 2 Palembang. Dengan demikian tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui secara mendalam perencanaan pembinaan kesiswaan pada program ektrakurikuler dan faktor apa saja yang mempengaruhi perencanaan pembinaan kesiswaan pada program ekstrakurikuler di MAN 2 Palembang Jenis penelitian ini menggunakan penelitian lapangan (field research) dengan pedekatan kualitatif dan desain penelitian studi kasus. Subyek penelitian ini adalah kepala madrasah, wakil kepala madrasah bidang kesiswaan, pembina ekstrakurikuler, dan siswa. Teknik pengumpulan data dengan mengunakan teknik observasi partisifasi pasif, wawancara semi terstruktur, dan dokumentasi. Uji keabsahan data dengan menggunakan triangulasi sumber dan teknik. Analisis data mengunakan model Milles dan Huberman. Hasil penelitian ini menujukan 1) Perencanaan dilakukan pada setiap tahun ajaran baru dengan melibatkan kepala madrasah, wakil kepala madrasah bidang kesiswaan, pembina ektrakurikuler dan siswa. Kegiatan perencanaan secara umum sudah berjalan dengan baik, dimulai dari analisis SWOT, penetapan tujuan berdasarkan visi dan misi sekolah, penetapan pembina ekstrakurikuler berdasarkan kualifikasi dan kompetensi, analisis kebutuhan, bakat, minta siswa melalui penyebaran angket, materi pembinaan kesiswaaan melalui program pelatihan dan kompetisi, pemanfaatan sarana dan prasarana pendukung yang dibutuhkan secara optimal,dan pengalokasian dana berdasarkan skala prioritas. 2) Faktor yang mempengaruhi meliputi faktor pendukung dan penghambat. Faktor pendukung, yaitu kebijakan kepala madrasah dalam mendukung pembinaan kesiswaan melalui program ekstrakurikuler, penjadwalan kegiatan yang direncanakan memanfaatkan waktu luang dan tidak menganggu kegiatan intrakurikuler, serta keterlibatan siswa sebagai input dalam menyusun program kerja ekstrakurikuler. Selain itu faktor penghambat meliputi, keterbatasan sarana dan prasarana yang dimiliki sekolah serta keterbatasan pengalokasian dana untuk program ekstrakurikuler

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: ?? L1 ??
Divisions: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > 86231 - Manajemen Pendidikan Islam (Kependidikan Islam)
Depositing User: UPT Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 27 Sep 2021 07:32
Last Modified: 27 Sep 2021 07:32
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/12477

Actions (login required)

View Item View Item