STUDI KOMPARATIF TENTANG KEMAMPUAN SISWA YANG MENGIKUTI TAMAN PENDIDIKAN AL-QUR’AN DENGAN YANG TIDAK MENGIKUTI TAMAN PENDIDIKAN AL-QUR’AN PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SEKOLAH DASAR NEGERI 15 RAMBUTAN

HAIRNISA, HAIRUNISA (2012) STUDI KOMPARATIF TENTANG KEMAMPUAN SISWA YANG MENGIKUTI TAMAN PENDIDIKAN AL-QUR’AN DENGAN YANG TIDAK MENGIKUTI TAMAN PENDIDIKAN AL-QUR’AN PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SEKOLAH DASAR NEGERI 15 RAMBUTAN. Masters thesis, INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI RADEN FATAH PALEMBANG.

[img] Text
BAB I1iii - Copy.docx

Download (56kB)
[img] Text
BAB II revisi.docx

Download (57kB)
[img] Text
BAB III SD 15.docx

Download (36kB)
[img] Text
BAB IV q.docx

Download (41kB)

Abstract

Secara spesifik penelitian ini berjudul “Studi Komparatif Tentang Kemampuan Siswa yang Mengikuti Taman Pendidikan Al-Quran dengan yang Tidak Mengikuti Taman Pendidikan Al-Qur’an pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam di Sekolah Dasar Negeri 15 Rambutan”. Penulis melakukan penelitian ini disebabkan karena keingintahuan penulis mengenai perbedaan kemampuan siswa yang mengikuti Taman Pendidikan Al-Qur’an dengan yang tidak mengikuti Taman Pendidikan Al-Qur’an pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam di Sekolah Dasar Negeri 15 Rambutan. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui tingkat kemampuan siswa yang mengikuti Taman Pendidikan Al-Qur’an dalam memahami mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di Sekolah Dasar Negeri 15 Rambutan, untuk mengetahui tingkat kemampuan siswa yang tidak mengikuti Taman Pendidikan Al-Qur’an dalam memahami mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di Sekolah Dasar Negeri 15 Rambutan, Untuk mengetahui perbandingan tingkat kemampuan antara siswa yang mengikuti Taman Pendidikan Al-Qur’an dengan siswa yang tidak pernah mengikuti Taman Pendidikan Al-Qur’an dalam mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di Sekolah Dasar Negeri 15 Rambutan. Dalam penelitian ini, yang menjadi populasi adalah siswa kelas II Sekolah Dasar Negeri 15 Rambutan yang berjumlah 30 siswa. Dengan demikian, penelitian ini merupakan penelitian populasi dengan obyek penelitian 30 orang. Sedang jenis data yang digunakan adalah data kuantitatif. Untuk sumber data dalam penelitian ini dihimpun dari metode dokumentasi, wawancara, tes dan observasi. Dalam menganalisis data yang diperoleh, penulis menggunakan deskriftif kuantitatif yaitu suatu penjabaran yang memerlukan pengolahan data dengan menggunakan statistik. Sebagai kesimpulan dari skripsi yang diteliti adalah tingkat kemampuan siswa yang mengikuti Taman Pendidikan Al-Qur’an pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di Sekolah Dasar Negeri 15 Rambutan adalah dalam kategori sedang yaitu dengan persentase 60%. Tingkat kemampuan siswa yang tidak mengikuti Taman Pendidikan Al-Qur’an pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di Sekolah Dasar Negeri 15 Rambutan adalah dalam kategori sedang yaitu dengan persentase 73,34%. dan terdapat perbedaan yang signifikan antara kemampuan siswa yang mengikuti Taman Pendidikan Al-Qur’an dengan yang tidak mengikuti Taman Pendidikan Al-Qur’an pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di Sekolah Dasar Negeri 15 Rambutan. Berdasarkan hasil analisis statistik bahwa nilai “t” lebih besar pada nilai “t” tabel pada taraf 5% dan nilai “t” tabel pada taraf 1% (2,05 <2,976> 2,76).

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: ?? L1 ??
Divisions: ?? Pendidikan_Agama_Islam_S2 ??
Depositing User: UPT Perpustakaan Pusat
Date Deposited: 28 Sep 2021 02:23
Last Modified: 28 Sep 2021 02:23
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/13097

Actions (login required)

View Item View Item