Rosiana, Elvira (2017) PENGARUH RASIO LIKUIDITAS TERHADAP HARGA SAHAM SYARIAH YANG TERDAFTAR DI JAKARTA ISLAMIC INDEX (JII) (STUDI KASUS PT.UNILEVER INDONESIA TBK PERIODE 2008-2014).[SKRIPSI]. Diploma thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.
|
Text
ELVIRA (12190067).pdf Download (13MB) | Preview |
Abstract
Jakarta Islamic Index atau biasa disebut JII adalah salah satu indeks saham yang ada di Indonesia yang menghitung index harga rata-rata saham untuk jenis saham-saham yang memenuhi kriteria syariah. Saham syariah merupakan saham-saham perusahaan yang dalam operasionalnya tidak bertentangan dengan syariat islam, baik mengenai produk maupun manajemennya. Pengelompokan saham syariah berada dalam Jakarta Islamic Index (JII) di Bursa Efek Jakarta (BEJ). Rontoknya harga saham dari penghuni JII membuat indeks saham unggulan syariah tak kuasa menutup perdagangan di zona merah. Namun aksi beli investor berhasil membawa 7 emiten JII ke zona positif. Salah satu emiten JII pencetak kenaikan harga saham tertinggi adalah UNVR yang menguat Rp 250 per saham, hal ini merupakan suatu fenomena yang perlu dikaji oleh para analis pasar modal dan Penelitian ini bertujuan mengungkapkan bagaimana pengaruh rasio likuiditas (Rasio Lancar / Current Ratio dan Rasio Cepat / Quick Ratio) terhadap harga saham syariah yang terdaftar di Jakarta Islamic Index (JII). Obyek penelitian ini adalah PT.Unilever Indonesia tbk yang tercatat dalam Jakarta Islamic Index (JII) di Bursa Efek Jakarta (BEJ) periode 2008 – 2014. Penentuan sample dalam penelitian ini menggunakan Purpose Sampling berdasarkan ketersediaan data selama periode penelitian dan jenis datanya adalah data sekunder, adapun metode analisa yang digunakan adalah model regresi liner berganda. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Rasio Lancar memberikan pengaruh yang signifikan terhadap harga saham syariah, Sedangkan Rasio Cepat tidak mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap harga saham syariah dalam Jakarta Islamic Index (JII). Kesimpulan penelitian ini menunjukkan bahwa model regresi yang terbentuk dengan variabel independen yang terdiri dari Rasio Lancar dan Rasio Cepat cukup efektif digunakan untuk memprediksi harga saham syariah dalam Jakarta Islamic Index (JII). Kemampuan prediksi dari kedua variabel independen terhadap harga saham sebesar 52,4 %. Sedangkan sisanya dipengaruhi oleh faktor luar penelitian.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | 300 Ilmu sosial, Sosiologi dan Antropologi > 330 Ekonomi |
Depositing User: | UPT Perpustakaan Pusat |
Date Deposited: | 04 Dec 2017 02:55 |
Last Modified: | 04 Dec 2017 02:55 |
URI: | http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/1513 |
Actions (login required)
View Item |