POLA KOMUNIKASI DALAM MENGELOLA ISU KEMANUSIAAN (Studi pada Lembaga Kemanusiaan Aksi Cepat Tanggap Sumatera Selatan)

Yusi Azzahra, Ukhti (2020) POLA KOMUNIKASI DALAM MENGELOLA ISU KEMANUSIAAN (Studi pada Lembaga Kemanusiaan Aksi Cepat Tanggap Sumatera Selatan). Undergraduate Thesis thesis, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik.

[img]
Preview
Text
UKHTI YUSI AZZAHRA_1657010202.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Lembaga kemanusiaan Aksi Cepat Tanggap adalah suatu organisasi yang berorientasi pada dunia kemanusiaan, sifatnya membantu dan mengelola isu bencana alam, sosial, maupun krisis kemanusiaan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui proses dan pola komunikasi yang diterapkan ACT dalam mengelola isu kemanusiaan. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data adalah dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sumber data primer dari penelitian ini yaitu staf Branch Manager ACT, Staf Marketing Komunikasi ACT, Staf Partnership ACT, relawan dan masyarakat. Sumber data sekundernya yaitu berupa dokumen, buku-buku website resmi ACT.Teori yang digunakan adalah teori pola komunikasi organisasi yang dikemukakan oleh Joseph A. Devito dimana terdapat lima pola yang mungkin terjadi dalam suatu organisasi, yakni pola lingkaran, pola Y, pola roda, pola rantai, dan pola bintang. Pola komunikasi yang diterapkan ACT adalah pola bintang, yang terlihat pada saat anggota dan staf ACT melakukan komunikasi dengan bebas tanpa perantara dengan anggota lainnya.Proses komunikasi yang dilakukan ACT adalah melakukan assesment, pengecekan lebih lanjut mengenai isu kemanusiaan tersebut, dan penetapan program. Proses selanjutnya dilakukan rapat komunikasi, diskusi dan konsolidasi dengan berbagai pihak terkait.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: 300 Ilmu sosial, Sosiologi dan Antropologi > 380 Perdagangan, komunikasi dan transportasi
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaanfisip@radenfatah.ac.id
Date Deposited: 18 Oct 2021 04:32
Last Modified: 18 Oct 2021 04:32
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/16798

Actions (login required)

View Item View Item