Sumaher, M. Orlandio (2021) POWER POLITICS NEGARA THAILAND PADA MASA KOLONIALISME 1511 – 1980. Undergraduate Thesis thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.
|
Text
kover.pdf Download (195kB) | Preview |
|
|
Text
abstrak.pdf Download (81kB) | Preview |
|
|
Text
daftar pustaka.pdf Download (192kB) | Preview |
|
|
Text
1.pdf Download (272kB) | Preview |
|
|
Text
2.pdf Download (146kB) | Preview |
|
|
Text
3.pdf Download (319kB) | Preview |
|
|
Text
4.pdf Download (188kB) | Preview |
|
|
Text
5.pdf Download (275kB) | Preview |
Abstract
Pada masa kolonialisme, Thailand merupakan negara yang cukup berbeda dengan negara lainnya yang berada di asia bagian tenggara. Tercatat bahwa negara lain selain Thailand di masa kolonialisme berada dibawah kekuasaan pelaku kolonial (penjajah), disamping fakta bahwa pada masa tersebut Thailand juga mengalami berbagai bentuk kontak dengan negara lain. Tentu perlu sebuah strategi dari Negara Thailand agar bisa tetap berdiri tanpa dijajah pada masa tersebut. Maka dari itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimanakah strategi negara Thailand dalam mengatasi penjajah pada masa kolonialisme, yang dituangkan dalam judul “Power Politics Negara Thailand pada Masa Kolonialisme 1511 – 1980”. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dan deskriptif, yang berjenis penelitian sejarah, sumber data yang dipakai dalam penelitian ini adalah buku dan artikel pendukung, untuk teknik analisis data penulis menggunakan tiga tahap yakni, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Kerangka teori yang digunakan dalam menganalisis strategi tersebut adalah Power Politics, didasari oleh pemikiran Joseph Nye, Jr. tentang power yang terdiri dari hard power yaitu penggunaan cara kekerasan, dan soft power yaitu tanpa menggunakan kekerasan dan lebih ke cara-cara strategis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa strategi politik negara Thailand dalam mengatasi penjajah pada masa kolonialisme berdasarkan komponen-komponen dua macam bentuk power oleh Nye yaitu, Pertama hard power, yaitu kekuatan militer dan keuntungan yang diperoleh dari posisi wilayah atau geografi, selanjutnya kedua soft power, yaitu diplomasi yang diwujudkan dengan kerja sama dan negosiasi dalam bentuk kerja sama dagang, militer, pemerintahan dan perjanjian-perjanjian. Keywords : Kekuatan Politik, Thailand, Masa Kolonialisme
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) |
---|---|
Subjects: | 300 Ilmu sosial, Sosiologi dan Antropologi > 320 Ilmu politik > Migrasi International > Kolonisasi 900 Sejarah dan Geografi > Sejarah Umum Asia, Timur, Timur Jauh Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Politik |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Pemerintahan > 67201 - Ilmu Politik |
Depositing User: | UPT Perpustakaan Pusat |
Date Deposited: | 26 Nov 2021 07:24 |
Last Modified: | 26 Nov 2021 07:24 |
URI: | http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/18481 |
Actions (login required)
View Item |