WAHYUNI, ELA ICA (2021) PEMBACAAN SURAH YASIN DALAM TRADISI SEDEKAH PADANG DI DESA PULAU LEBAR KECAMATAN RAWAS ULU KABUPATEN MUSI RAWAS UTARA. Undergraduate Thesis thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.
Text
1.pdf Download (614kB) |
|
Text
2.pdf Download (230kB) |
|
Text
3.pdf Download (572kB) |
|
Text
4.pdf Download (1MB) |
|
Text
5.pdf Download (79kB) |
|
Text
DPUSTAKA.pdf Download (299kB) |
|
Text
KOVER.pdf Download (206kB) |
Abstract
Skripsi ini bertujuan untuk mengkaji bagaimana “Pembacaan Surah Yasin dalam Tradisi Sedekah Padang di Desa Pulau Lebar Kecamatan Rawas Ulu Kabupaten Musi Rawas Utara”. Pembahasan dalam skipsi ini di latar belakangi dari rasa ingin tahu penulis terhadap kecenderungan masyarakat Desa Pulau Lebar yang mengistimewakan salah satu surah dalam Alquran yaitu surah Yasin. Mereka menjadikan pembacaan surah Yasin sebagai amalan penting untuk mereka lakukan dalam tradisi sedekah padang, selain itu rasa ingin tahu penulis mengenai pemahaman masyarakat Desa Pulau Lebar terhadap pembacaan surah Yasin. Dalam skripsi ini dilakukan penelitian yang membahas mengenai pembacaan surah Yasin dalam tradisi sedekah padang, melihat dari tanggapan masyrakat terhadap hadirnya Alquran dalam kehidupan sosial masyarakat Desa Pulau Lebar. Pembahasan dari penelitian ini ada tiga rumusan masalah yaitu bagaimana tata cara sedekah padang, bagaimana pemahaman masyarakat desa Pulau Lebar terhadap pembacaan surah Yasin dalam tradisi sedekah padang dan bagaimana makna Qur’ani dari pembahasan surah Yasin dalam tradisi sedekah padang. Dengan bertujuan agar kampung terhindar dari balak atau mara bahaya, sebagai bentuk rasa syukur atas segala kenikmatan yang telah diberikan oleh Allah SWT. Penelitian yang penulis gunakan adalah penelitian lapangan (field research) dengan memakai metode kualitatif dan pengumpulan data melalui: observasi, wawancara, dan dokumentasi. Serta menggunakan pendekatan fenomenologi. Kesimpulannya, tradisi sedekah dilakukan setiap satu tahun sekali kegiatan meliputi doa bersama untuk memohon keselamatan agar terhindar dari segala musibah. Masyarakat berkeyakinan dengan membaca surah Yasin dalam tradisi sedekah padang diberikan keberkahan, dikabulkan segala hajat dan sebagai penolak balak. Secara Qur’ani kegiatan ini bernilai ibadah, karena dalam kegiatannya dilakukan hal yang positif.
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Yasin, Tradisi, Sedekah Padang |
Subjects: | 200 Agama > 297 Islam > 2x1 Al-Quran dan Ilmu Terkait |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam > 76231 - Ilmu Al-Qur'an dan Tafsir (S1) |
Depositing User: | UPT PERPUSTAKAAN #3 |
Date Deposited: | 16 Feb 2022 06:17 |
Last Modified: | 16 Feb 2022 06:17 |
URI: | http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/19412 |
Actions (login required)
View Item |