Arafat, Ahmad yasir (2022) Strategi Komunikasi Penyiar Programa 4 Radio republik Indonesia (RRI) Dalam Meningkatkan Minat Pendengar Di Kota Palembang. Strategi Komunikasi Penyiar Programa 4 Radio republik Indonesia (RRI) Dalam Meningkatkan Minat Pendengar Di Kota Palembang. (Unpublished)
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (258kB) | Preview |
|
|
Text
COVER SKRIPSI.pdf Download (85kB) | Preview |
|
Text
BAB I dan BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
||
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (397kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Penelitian ini membahas tentang Strategi Komunikasi Penyiar Programa 4 Radio Republik Indonesia (RRI) Dalam Meningkatkan Minat Pendengar di Kota Palembang, Strategi komunikasi adalah suatu cara, metode dalam berinteraksi atau saling bertukar pikiran untuk mendapatkan informasi maupun wawasan sehingga tercapainya suatu tujuan dan kesepakatan. Programa 4 RRI Palembang membuat rancangan strategi komunikasi yang menarik dan efektif agar pendengar tidak bosan saat menggunakan radio untuk mendapatkan informasi terbaru dan aktual. Berdasarkan hal tersebut, selanjutnya akan dikaji mengenai strategi yang diterapkan oleh penyiar RRI Palembang terkhusus pada programa 4. Permasalahan di dalam penelitian ini yaitu : Pertama, Bagaimana strategi komunikasi penyiar programa 4 Radio Republik Indonesia (RRI) Dalam meningkatkan minat Pendengar di Kota Palembang. Kedua, Apa saja kendala dan peluang yang terdapat pada strategi komunikasi penyiar Programa 4 Radio Republik Indonesia (RRI) Dalam Meningkatkan Minat Pendengar di Kota Palembang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi komunikasi penyiar programa 4 serta Apa saja kendala dan peluang pada strategi komunikasi penyiar programa 4 Radio Republik Indonesia (RRI) dalam meningkatkan minat pendengar di kota Palembang. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif, dengan menggunakan teknik penelitian observasi, wawancara, dan dokumentasi. Informannya adalah Penyiar, Kepala bidang, dan Pendengar Programa 4. Hasil dari penelitian ini adalah Pertama, Strategi yang digunakan oleh penyiar programa 4 RRI Palembang yaitu Menjadi penyiar yang komunikatif, humoris, dan memiliki gaya yang dapat menarik perhatian pendengar. Kedua, Kendala penyiar programa 4 RRI dalam meningkatkan minat pendengar di kota Palembang yaitu terkadang kurangnya partisipasi serta kurang aktifnya pendengar pada saat siaran serta terkadang juga adanya gangguan teknis yang terjadi saat siaran. Untuk peluang yang didapat yaitu penyiar bisa memberikan informasi yang bersifat edukasi dan terbaru sehingga dapat menjadikan bertambahnya wawasan bagi pendengar. Kata Kunci: Strategi Komunikasi, Penyiar, Radio Republik Indonesia (RRI),Minat Pendengar
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kata Kunci: Strategi Komunikasi, Penyiar, Radio Republik Indonesia (RRI), Minat Pendengar |
Subjects: | Dakwah dan Komunikasi > Komunikasi Penyiaran Islam |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70233 - Komunikasi dan Penyiaran Islam |
Depositing User: | AHMAD YASIR ARAFAT |
Date Deposited: | 11 Aug 2022 01:23 |
Last Modified: | 11 Aug 2022 01:23 |
URI: | http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/21617 |
Actions (login required)
View Item |