KOMUNIKASI ESTETIKA PADA TARIAN PERSEMBAHAN TEPAK KERATON DALAM BUDAYA PALEMBANG

Abdurrahman, Abdurrahman (2022) KOMUNIKASI ESTETIKA PADA TARIAN PERSEMBAHAN TEPAK KERATON DALAM BUDAYA PALEMBANG. Undergraduate Thesis thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img] Text
SKRIPSI_ABDURRAHMAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Keindahan dalam kebudayaan termasuk identitas suatu bangsa luas terlebih lagi kesenian-kesenian daerah yang menjadi tradisi pada setiap daerahnya masing-masing semua bentuk seni beserta eksperesi estetik yang hadir dan berkembang dalam setiap kebudayaan, Tari Persembahan Tepak Keraton merupakan kesenian yang berasal dari Palembang yang merupakan tarian untuk penyambutan kedatangan tamu di Palembang. Tujuan dari penelitian ini yakni untuk mengetahui bagaimana komunikasi estetika yang terdapat pada tarian persembahan tepak keraton dalam budaya Palembang. melalui metode deksriptif dengan pendekatan kualitatif sebagai suatu bentuk analisa dan pembahasan terhadap data yang diperoleh dengan teknik pengumpulan dengan menggunakan instrument berupa: observasi, wawancara, dan dokumentasi terhadap informan yang sesuai dengan kriteria yang telah ditentukan oleh peneliti. Teori dalam penelitian ini menggunakan teori Estetika, dari hasil penelitian menunjukkan bahwa kesenian Tari Tepak Keraton dalam ragam gerak, ragam iringan dan tata rias yang mencerminkan kejayaan Kesultanan Palembang Darussalam yang menggambarkan tata nilai dan pedoman masyarakat Palembang untuk menghadapi, menghormati orang lain baik secara individu maupun masyarakat, dan dalam tata pemerintahan atau kerajaan untuk melindungi masyarakatnya sebagaimana tata niai kehidupan Keraton, hal tersebut menjadi sangat unik dalam mengkaji Komunikasi Estetika dalam seni tari ini. Kata Kunci: Budaya, Komunikasi, Estetika, Tarian.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Pemerintahan > 70201 - Ilmu Komunikasi
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaanfisip@radenfatah.ac.id
Date Deposited: 02 Nov 2022 02:28
Last Modified: 02 Nov 2022 02:28
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/23445

Actions (login required)

View Item View Item