Rahmathya, Anggraini Rizqi (2022) POLA KOMUNIKASI ANTARA MAHASISWA DAN DOSEN PADA PROSES PEMBELAJARAN ONLINE SEMASA PANDEMI COVID-19 (Di Program Studi Ilmu Komunikasi FISIP UIN Raden Fatah Palembang). Undergraduate Thesis thesis, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik.
Text
Anggraini Rizqi Rahmathya 1810701001.pdf Restricted to Registered users only Download (3MB) |
Abstract
Sejak terjadinya pandemi covid-19 yang mengharuskan mengurangi aktivitas di luar rumah, metode komunikasi CMC semakin marak diterapkan terlebih di bidang Pendidikan. Hal tersebut menimbulkan beberapa dampak bagi mahasiswa yang terbiasa dengan perkuliahan offline atau tatap muka. Berkaitan dengan penelitian ini yang membahas mengenai pola komunikasi antara mahasiswa dan dosen dengan fokus penelitian pada proses pembelajaran di kelas online semasa pandemi covid-19. Tujuan dari penelitian ini ialah untuk mengetahui bagaimana pola komunikasi antara mahasiswa dan dosen berbasis Computer Mediated Comunication (CMC) selama perkuliahan online di program studi ilmu komunikasi UIN Raden Fatah, dan apa saja dampak yang ditimbulkan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif. Teori yang digunakan adalah Teori new media. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan karena data diperoleh langsung dari para responden yang berjumlah 6 mahasiswa ilmu komunikasi dan 1 dosen ilmu komunikasi. Hasil penelitian menunjukkan, bahwa pola komunikasi, dikategorikan sebagai pola komunikasi CMC dengan struktur berbentuk bintang dengan menerapkan beberapa tahapan. Beberapa tahapan tersebut hanya dilakukan hanya saat dilangsungkannya proses pembelajaran online saja. Dengan menerapkan metode komunikasi yang berbasis komputer, tentu akan timbul gangguan-gangguan yang berdampak pada mahasiswa maupun dosen. Kata Kunci : computer mediated comunication, online, pembelajaran
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) |
---|---|
Subjects: | Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi |
Depositing User: | Unnamed user with email perpustakaanfisip@radenfatah.ac.id |
Date Deposited: | 07 Mar 2023 02:42 |
Last Modified: | 07 Mar 2023 02:42 |
URI: | http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/25618 |
Actions (login required)
View Item |