Hartono, Endry (2023) Pemanfaatan Sawah Warisan Secara Bergilir Pada Masyarakat Desa Mayapati Kecamatan Pemulutan Selatan Kabupaten Ogan Ilir Menurut Hukum Islam dan Hukum Adat. Undergraduate Thesis thesis, Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang.
|
Text
skripsi isi_merged.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Pemanfaatan sawah warisan secara bergilir telah menjadi kebiasaan turun menurun pada masyarakat Desa Mayapati. Pemanfaatan sawah warisan secara bergilir sesuai dengan hukum waris adat dan pasal 189 KHI yaitu menggunakan asas kolektif. Hal ini tidak sesuai dengan asas individual di dalam hukum waris Islam. Salah satu alasannya yaitu di dalam sistem kolektif terjadi penundaan pembagian harta waarisan. Hal ini berpotensi menimbulkan konflik. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu bagaimana pelaksanaan pemanfaatan sawah warisan secara bergilir pada masyarakat desa mayapati. Bagaimana analisis hukum Islam dan hukum adat terhadap pemanfaatan sawah warisan secara bergilir pada masyarakat Desa Mayapati. Jenis penelitian yaitu penelitian lapangan dengan pengambilan datanya melalui observasi secara langsung. Sumber data primer melalui wawancara dan dokumentasi. Sumber data sekunder berupa buku dan artikel ilmiah juga digunakan dalam penelitian. Teknik analisis yang digunakan yaitu data normatif dengan pendekatan kualitatif. Bersifat deskriptif yaitu masalah dirumuskan seusai fakta yang terjadi. Secara hukum adat pemanfaatan sawah warisan secara bergilir sesuai dengan sistem kolektif. Menurut pandangan hukum Islam, semestinya warisan dibagi berdasarkan bagian-bagian yang diatur dalam nas. Mengacu pada Kompilasi Hukum Islam, pemanfaatan sawah warisan secara bergilir yang sesuai dengan Hukum Islam hanya mewarisi secara kolektif saja, sesuai dengan hak milik dalam hukum islam yaitu kepemilikan untuk diambil manfaatnya saja atau haqqul intifa’, sedangkan bergilir sawah tidak sesuai dengan aturan kerja sama muzara’ah. Kata Kunci: Sawah, Warisan, Bergilir
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) |
---|---|
Subjects: | Syariah dan Hukum > Perbandingan Madzhab |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > 74233 - Perbandingan Mazhab |
Depositing User: | ENDRY 1910102001 |
Date Deposited: | 16 Mar 2023 02:30 |
Last Modified: | 16 Mar 2023 02:30 |
URI: | http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/25891 |
Actions (login required)
View Item |