RIZKI ANANDA APRILIA, RIZKI (2018) KURSUS CALON PENGANTIN (SUSCATIN) DALAM PERSPEKTIF FIQH MUNAKAHAT (STUDI KEGIATAN SUSCATIN DI KUA BUKIT KECIL PALEMBANG). Diploma thesis, UIN Raden Fatah Palembang.
|
Text
kiki.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini mengambil judul “Kursus Calon Pengantin (Suscatin) dalam Perspektif fiqh munakahat (Studi Kegiatan Suscatin di KUA Bukit Kecil Palembang)”. Tujuan penelitian ini adalah karena tingginya angka perceraian, terutama pada usia pernikahan kurang dari 5 tahun dan banyaknya kasus kekerasan dalam rumah tangga merupakan sebab dikeluarkannya Keputusan Menteri Agama dan juga Surat Edaran dari Dirjen Bimas Islam. Peraturan tersebut mengamanatkan bahwa pengetahuan tentang pekawinan haruslah diberikan sedini mungkin, sejak sebelum berlangsungnya perkawinan, yaitu melalui kursus calon pengantin (suscatin). Dan banyaknya masyarakat yang masih awam tentang pengetahuan agama tentang pernikahan juga dijadikan dasar atas pelaksanaan kursus calon pengantin ini melalui fiqh munakahat. Agar terciptanya pernikahan yang sakinah mawaddah dan rahmah berdasarkan agama Islam. Oleh karena itu penulis mengadakan penelitian ini bermaksud untuk mengetahui : 1. Bagaimana pelaksanaan kursus calon pengantin di KUA kecamatan Bukit Kecil Palembang? 2. Bagaimana perspektif Fiqh munakahat didalam materi kursus calon pengantin? Permasalahan keluarga yang terjadi dimasyarakat menyebabkan Pemerintah, dalam hal ini Kementerian Agama berinisiatif melaksanakan program suscatin, program ini diharapkan mampu untuk meningkatkan kualitas keluarga yang baik. Program ini dimasukkan kedalam salah satu proses dan prosedur perkawinan dan wajib diikuti oleh calon pengantin yang mau menikah. Materi pelajaran yang diberikan meliputi 7 aspek, yaitu ; tata cara dan prosedur perkawinan, pengetahuan agama, peraturan perundang-undangan dibidang perkawinan dan keluarga, kesehatan dan reproduksi, manajemen keluarga, psikologi perkawinan dan keluarga serta hak dan kewajiban suami istri. Penyusunan skripsi ini, menggunakan jenis penelitian lapangan (field research). Data primer, yaitu hasil wawancara dan dokumen yang relevan dengan tema skripsi, sedangkan data sekunder , yaitu literatur lainnya yang relevan dengan judul skripsi ini. Metode analisisnya adalah deskriptif analisis berdasarkan data langsung dari subyek penelitian. Oleh karena itu pengumpulan dan analisis data dilakukan secara bersamaan, bukan terpisah sebagaimana penelitian kuantitatif. Setelah dilakukan penelitian tersebut, maka diambil kesimpulan bahwa pelaksanaan kursus calon pengantin oleh KUA di Kecamatan Bukit Kecil sangat tepat dan penting mengingat masih banyaknya calon pengantin yang belum paham arti sebuah perkawinan, sehingga kekurang pahamannya mengakibatkan masih banyaknya perceraian dan KDRT, dan telah sesuai dengan hukum yang ada.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? Z665 ?? |
Depositing User: | Users 347 not found. |
Date Deposited: | 14 Feb 2019 07:53 |
Last Modified: | 14 Feb 2019 07:53 |
URI: | http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/2713 |
Actions (login required)
View Item |