Shofiah, Siti PENERAPAN TEKNIK SELF DISCLOSURE DALAM MENINGKATKAN KEPERCAYAAN DIRI (STUDI KASUS PADA KLIEN "A" PENDERITA HIV/AIDS). PENERAPAN TEKNIK SELF DISCLOSURE DALAM MENINGKATKAN KEPERCAYAAN DIRI (STUDI KASUS PADA KLIEN "A" PENDERITA HIV/AIDS).
|
Text
Skripsi Siti Shofiah.pdf Download (3MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini berjudul Penerapan Teknik Self Disclosure Dalam Meningkatkan Kepercayaan Diri (Studi Kasus Pada Klien “A” Penderita HIV/AIDS). Yang melatarbelakangi penelitian ini ialah atas dasar masalah yang terjadi pada klien yang mana klien mengalami rasa tidak percaya diri yang dialaminya sebagai penyandang b20. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi kepercayaan diri, mengetahui bagaimana penerapan konseling individu dengan teknik self disclosure dalam meningkatkan kepercayaan diri. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini yaitu menggunakan pendekatan kualitatif dengan menggunakan jenis penelitian lapangan. Adapun teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan yaitu dilakukan dengan cara penjodohan pola, eksplanasi data, dan analisis deret waktu. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa faktor yang mempengaruhi kepercayaan diri klien A ada dua faktor yaitu faktor internal dan faktor eksternal. Setelah dilakukan dengan teknik Self Disclosure tampak adanya perubahan dimana klien A sudah mengalami perubahan dalam meningkatkan kepercayaan diri. Kata kunci : self disclosure, kepercayaan diri
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | Dakwah dan Komunikasi > Bimbingan Penyuluhan Islam |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70232 - Bimbingan Penyuluhan Islam |
Depositing User: | SITI SHOFIAH 1830502107 |
Date Deposited: | 19 May 2023 03:53 |
Last Modified: | 19 May 2023 03:53 |
URI: | http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/27165 |
Actions (login required)
View Item |