Indira, Evita Martha (2023) Analisis Semiotika Makna Pada Video Klip Hello Future Oleh NCT Dream. Undergraduate Thesis thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI (UIN) RADEN FATAH PALEMBANG.
Text
skripsi evita.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Video klip musik Hello Future merupakan video klip musik yang mengangkat tema tentang selflove atau mencintai diri sendiri. Dalam kehidupan biasanya terdapat pasang dan surut, dalam video klip ini Nct Dream mengajak untuk bangkit dari keterpurukan yang sedang dialami, dan bersiap untuk menyambut masa depan yang lebih baik. Dengan musik bergenre hip-hop dance dan musik video yang penuh warna serta pembawaan Nct Dream yang energic cukup menumbuhkan semangat para penonton video musik tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tanda-tanda dan makna dalam video klip Hello Future oleh Nct Dream. Pada penelitian ini penulis menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan Analisis Konten, yaitu melakukan analisis dengan menggunakan konten dalam hal ini video klip Hello Future, analisis yang digunakan adalah Analisis Semiotika Charles Sanders Pierce yang berfokus pada teori segitiga makna yang terdiri dari representament, object, dan interpretant. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui makna dari video klip musik Hello Future yang dipopulerkan oleh Nct Dream. dari hasil penelitian terdapat tiga objek dalam video klip Hello Future yakni icon, simbol, dan index. Dari ketiga objek tersebut dapat dijelaskan makna yang terkandung dalam video klip Hello Future berdasarkan semiotika charles sanders pierce oleh penulis. Makna video klip lagu Hello Future yakni pentingnya mempunyai impian dan harus bangkit dari keterpurukan karena impian yang kita miliki akan merubah hidup menjadi lebih cerah dan berwarna. Kata Kunci : Video Klip, Makna, Semiotika Charles Sanders Pierce
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Video Klip, Makna, Semiotika Charles Sanders Pierce |
Subjects: | 000 Komputer, Informasi, dan Referensi Umum > Bibliografi Dakwah dan Komunikasi > Jurnalistik |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70202 - Jurnalistik |
Depositing User: | Evita Martha Indira |
Date Deposited: | 13 Jun 2023 02:01 |
Last Modified: | 13 Jun 2023 02:01 |
URI: | http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/28201 |
Actions (login required)
View Item |