KOMUNIKASI PARIWISATA BERBASIS PARTISIPASI MASYARAKAT DALAM PENGEMBANGAN OBJEK WISATA KAMPUNG AIR DI PULAU KEMARO PALEMBANG

ELIZA, ZAHARA (2023) KOMUNIKASI PARIWISATA BERBASIS PARTISIPASI MASYARAKAT DALAM PENGEMBANGAN OBJEK WISATA KAMPUNG AIR DI PULAU KEMARO PALEMBANG. Undergraduate Thesis thesis, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik.

[img] Text
ZAHARA ELIZA 1930701049.pdf
Restricted to Registered users only

Download (6MB)

Abstract

Didalam suatu pengembangan objek wisata berbasis masyarakat tentu tak lepas dari komunikasi pariwisata dan partisipasi dari masyarakat sekitar. Keduanya merupakan faktor utama yang sangat berpengaruh dalam suksesnya suatu pengembangan objek wisata yang telah dilakukan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana komunikasi pariwisata berbasis partisipasi masyarakat dalam pengembangkan objek wisata Kampung Air di Pulau Kemaro Palembang. Jenis penelitian ini ialah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif sebagai bentuk Analisa dan pembahasan mengenai data yang telah diperoleh. Teori yang digunakan ialah teori partisipasi yang dikemukakan oleh Cohen dan Uphoff. Tenik pengumpulan data yang digunakan ialah dengan menggunakan instrument berupa observasi langsung dan wawancara secara mendalam bersama 8 informan yang telah ditentukan sebelumnya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa komunikasi pariwisata berbasis partisipasi masyarakat yang dilakukan dalam pengembangkan objek wisata Kampung Air ialah dengan mengadakan diskusi mengenai rencana pengembangan, melakukan sosialisasi, pembangunan infrastruktur, pelatihan kegiatan pariwisata masyarakat, dan melakukan promosi dengan memperkenalkan objek wisata Kampung Air kepada wisatawan melalui komunikasi secara mulut ke mulut dan memanfaatkan sosial Instagram, turut menikmati manfaat dari pengembangan objek wisata yang berdampak pada kehidupan sosial & ekonomi masyarakat, serta mengadakan evaluasi tahunan dengan selalu melibatkan partisipasi masyarakat sekitar disetiap kegiatan pengembangan yang dilakukan di objek wisata Kampung Air Palembang. Kata kunci: Komunikasi Pariwisata, Partisipasi Masyarakat, Pengembangan Objek wisata.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Subjects: Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Komunikasi
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaanfisip@radenfatah.ac.id
Date Deposited: 26 Jul 2023 01:11
Last Modified: 26 Jul 2023 01:11
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/29175

Actions (login required)

View Item View Item