SARI KARLIASIH, NIM.13290097 (2018) IMPLEMENTASI KEPEMIMPINAN KEPALA SEKOLAH SEBAGAI SUPERVISOR DI SMP PATRA MANDIRI 2 PALEMBANG. Diploma thesis, UPT Perpustakaan UIN Raden Fatah Palembang.
|
Text
SARI KARLIASIH NIM.13290097 .pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini berjudul “Implementasi Kepemimpinan Kepala Sekolah Sebagai Supervisor Di SMP Patra Mandiri 2 Palembang” kepala sekolah berfungsi sebagai pengawas, pengendali, pembina, pengaruh, dan pemberi contoh pada karyawannya di sekolah. salah satu hal terpenting bagi kepala sekolah, sebagai supervisor adalah memahami tugas kedudukan karyawan-karyawannya atau staf di sekolah yang dipimpinnya. Dengan demikian, kepala sekolah bukan hanya mengawasi guru yang melaksanakan kegiatan, tetapi ia membekali diri dengan pengetahuan dan pemahamannya tentang tugas dan fungsi tugasnya, agar pengawasan dan pembinaan dengan baik dan tidak membingungkan. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: bagaimana implementasi kepemimpinan kepala sekolah sebagai supervisor di SMP Patra Mandiri 2 Palembang dan apa saja faktor yang mempengaruhi kepemimpinan kepala sekolah sebagai supervisor di SMP Patra Mandiri 2 Palembang. Tujuan penelitian ini adalah: Untuk mengetahui implementasi kepemimpinan kepala sekolah sebagai supervisor di SMP Patra Mandiri 2 Palembang dan Untuk mengetahui faktor apa saja yang mempengaruhi implementasi kepala sekolah sebagai supervisor di SMP Patra Mandiri 2 Palembang. Dalam peneliti ini yang menjadi informan pokok adalah kepala sekolah dan informan pendukung adalah guru. Menurut metodologi, jenis penelitian adalah field research (penelitian lapangan) dengan pendekatan kualitatif. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode observasi, dokumentasi dan wawancara. Teknik analisi yang digunakan adalah reduksi data, data display dan verivikasi data. Kemudian disimpulkan bahwa implementasi kepemimpinan kepala sekolah sebagai supervisor yang diperoleh dalam penelitian ini yaitu, pertama, kepala sekolah sebagai supervisor membuat perencanaan supervisi terlebih dahulu agar apa yang sudah di jadwalkan tidak berantakan. Kedua, kepala sekolah sebagai supervisor harus mampu mengadakan pengendalian terhadap guru. Ketiga, kepala sekolah harus dapat menciptakan komunikasi yang baik kepada pegawainya. keempat, supervisi melalui kunjungan kelas bertujuan untuk memperbaiki proses pembelajaran. Kelima, supervisor mengadakan observasi dengan jalan meneiliti suasana kelas selama pelajaran berlangsung. Keenam, kepala sekolah dalam melakukan supervisor yaitu dengan membimbing guru dalam hal yang berhubungan dengan program pembelajaran, dan yang terakhir kepala sekolah melakukan evaluasi. Adapun faktor penghambat implementasi kepemimpinan kepala sekolah sebagai supervisor yaitu: Pertama, kepala sekolah kurang berpengalaman dalm melakukan supervisi, kedua, minimnya bantuan operasional pendidikan dari pemerintahan dan sarana prasraana, ketiga, Masih ada beberapa guru yang tidak sesuai dengan harapan, keempat, motifasi guru yang belum begitu kuat untuk dalam rangka perbaikan pembelajaran dan sebagainya.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? LB ?? |
Depositing User: | UPT Perpustakaan Pusat |
Date Deposited: | 14 Jun 2019 06:24 |
Last Modified: | 14 Jun 2019 06:24 |
URI: | http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/2971 |
Actions (login required)
View Item |