Maryani, Putri (2023) Tinjauan Hukum Ekonomi Syariah Terhadap Jasa Transplantasi Rambut. Undergraduate Thesis thesis, UIN Raden Fatah Palembang.
Text
skripsi PUTRI MARYANI A5.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK Penelitian ini di latar belakangi oleh banyak nya masyarakat yang mengalami kebotakan karena paktor seperti bawaan penyakit, kecelakaan, terkena bahan kimia dan lain-lain akan hal itu banyak pula menimbulkan pro dan kontra di dalam masyarakat terkait hukumnya, maka dari itu penulis melakukan penelitian ini. Permasalahan dalam penelitian ini adalah 1) bagaimana mekanisme jasa transplantasi rambut? 2) Bagaimana tinjauan hukum ekonomi syariah terhadap jasa transplantasi rambut?. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui mekanisme jasa transplantasi rambut, untuk menjelaskan tinjauan hukum ekonomi syariah terhadap jasa transplantasi rambut. Metode penelitian yang digunakan peneliti adalah penelitian kepustakaan (library research). Teknik pengumpulan data yang di gunakan peneliti berupa melalui studi kepustakaan,menggunakan teknik studi dokumen yaitudnengan menelusuri data-data, membaca, mengkaji, maupun menganalisis literatur-literatur yang mengemukakan permasalahan yang akan di bahas. Hasil dari penelitian dapat disimpulkan bahwa alasan orang melakukan transplantasi rambut hanya ingin meningkatkan penampilan dan kepercayaan diri, tata cara pelaksanaannya dengan cara penambahan lebih banyak rambut ke area kepala yang botak atau menipis, prosedur ini dilakukan dengan cara mengambil rambut dari kulit kepala yang tebal ke kulit kepala yang tipis dan hal ini dapat dikategorikan merubah ciptaan Allah SWT. bahwa jasa atau upah tanam rambut diperbolehkan menurut hukum Islam karena perkara muamalah adalah perkara hubungan antara manusia satu dengan lainnya, di mana setiap perkembangan zaman akan mengalami perubahan hukum yang akan disesuaikan dengan kondisi saat itu. Kata kunci: jasa (ijarah), Transplantasi Rambut
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kata kunci: jasa (ijarah), Transplantasi Rambut |
Subjects: | 000 Komputer, Informasi, dan Referensi Umum > Bibliografi |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > 74234 - Hukum Ekonomi Syariah (Mu'amalah) |
Depositing User: | putri maryani - |
Date Deposited: | 23 Aug 2023 04:57 |
Last Modified: | 23 Aug 2023 04:57 |
URI: | http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/29857 |
Actions (login required)
View Item |