Diajeng Laily Nur Indah Sari, Ajeng (2022) Analisis Semiotika Unsur-unsur Kebudayaan Sumatera Selatan Dalam Film Pengejar Angin. Undergraduate Thesis thesis, UIN Raden Fatah Palembang.
Text
SKRIPSI DIAJENG S.SOS BISMILLAH SIDANG (JILID) (1).pdf Restricted to Registered users only Download (3MB) | Request a copy |
Abstract
Film Pengejar Angin merupakan film drama laga Indonesia yang dirilis pada 3 November 2011 yang disutradarai oleh Hestu Saputra dan Hanung Bramantyo. Film ini tayang di bioskop Indonesia pada 3 November 2011. Film ini memiliki latar yaitu Lahat, Palembang, Pagaralam, dan Muara Enim Sumatera Selatan ini diproduksi oleh Putaar Production bersama dengan Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan. Film ini berhasil dinominasikan di 3 kategori dalam FFI 2011. Melalui film ini, masyarakat dapat melihat dan merasakan bagaimana dan seperti apa kebudayaan yang ada di Sumatera Selatan. Mulai dari bahasa, kesenian, makanan, rumah adat, serta kebudayaan lainnya yang ada di dalam film. Ini bisa menumbukan jiwa yang akan menjaga kelestarian kebudayaan Sumatera Selatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan juga mencari apa saja unsur-unsur kebudayaan Sumatera Selatan yang ada pada film Pengejar Angin. Jenis penelitian ini menggunakan teori deskriptif kualitatif yang memanfaatkan data kualitatif dan dijabar secara deskriptif lalu peneliti melakukan analisis semiotika Roland Barthes. Setelah menganalisis data berupa rangkaian gambar dalam setiap scane dalam film Pengejar Angin tebuktilah makna denotasi, konotasi dan mitos dalam film tersebut, dan terbukti pula adanya unsur-unsur Kebudayaan Sumatera Selatan dalam film Pengejar Angin seperti Pempek, gelar nama Nyimas, Tari Tanggai, Ampera, Arti nama Dapunta, bukit Jempol, Air Terjun Bedegung, bahasa Kaba, dan Rumah Limas. Kata Kunci : Analisis, Film , Kebudayaan Sumatera Selatan , Semiotika Roland Barthes.
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Analisis, film, kebudayaan Sumatra Selatan, Semiotika Roland barthes |
Subjects: | Dakwah dan Komunikasi > Jurnalistik |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70202 - Jurnalistik |
Depositing User: | DIAJENG LAILY NUR INDAH SARI 1820503038 |
Date Deposited: | 04 Sep 2023 02:40 |
Last Modified: | 04 Sep 2023 02:40 |
URI: | http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/30324 |
Actions (login required)
View Item |