Peran Pola Asuh Orang Tua terhadap Kesadaran Gender Anak (Studi Kasus Orang Tua Remaja "D" Yang Berperilaku Feminim Di Desa Muara Pinang Kabupaten Empat Lawang)

Apri Lestari, Gina (2023) Peran Pola Asuh Orang Tua terhadap Kesadaran Gender Anak (Studi Kasus Orang Tua Remaja "D" Yang Berperilaku Feminim Di Desa Muara Pinang Kabupaten Empat Lawang). Undergraduate Thesis thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.

[img]
Preview
Text
COVER_GINA[1].pdf

Download (247kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK_GINA[1].pdf

Download (199kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB_I_-_V_GINA[1].pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR_PUSTAKA_GINA[1].pdf

Download (218kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini berjudul Peran Pola Asuh Orang Tua Terhadap Kesadaran Gender Anak (studi kasus orang tua remaja �D� Yang Berperilaku Feminim di Desa Muara Pinang Kabupaten Empat Lawang). Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana gambaran pola asuh yang diberikan oleh orang tua klien "D" serta untuk mengetahui apa peran pola asuh orang tua terhadap kesadaran gender klien "D" di Desa Muara Pinang Kabupaten Empat Lawang. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran pola asuh yang diberikan oleh orang tua klien "D" dan untuk mengetahui juga peran pola asuh orang tua terhadap kesadaran gender klien "D" di Desa Muara Pinang Kabupaten Empat Lawang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode penelitian studi kasus dan jenis penelitian field research(penelitian lapangan). Sumber data primer dalam penelitian ini adalah orang tua dari klien "D", sedangkan untuk sumber data sekunder dalam penelitian ini adalah klien "D" serta jurnal dan buku yang ada. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan perjodohan pola, eksplanasi data dan analisis deret waktu. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pola asuh yang diberikan oleh orang tua dari klien "D" kepada klien "D" merupakan pola asuh yang permisif yaitu pola asuh yang membebaskan anaknya untuk melakukan apapun, memberikan kebebasan penuh kepada klien "D" sehingga klien "D" menjadi pribadi yang semaunya sendiri sedangkan peran orang tua dalam memberikan pola asuh kepada anak bukan saja penting untuk menjaga perkembangan jiwa anak dari hal-hal negatif, melainkan juga untuk membentuk karakter dan kepribadiannya agar jadi manusia yang sesuai dengan kodratnya.

Item Type: Thesis (Undergraduate Thesis)
Uncontrolled Keywords: Katakunci : Pola Asuh, Orang Tua, Kesadaran Gender
Subjects: 000 Komputer, Informasi, dan Referensi Umum > Bibliografi
Dakwah dan Komunikasi > Bimbingan Penyuluhan Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > 70232 - Bimbingan Penyuluhan Islam
Depositing User: GINA APRI LESTARI 1820502035
Date Deposited: 12 Sep 2023 08:21
Last Modified: 12 Sep 2023 08:21
URI: http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/30647

Actions (login required)

View Item View Item