Manasa, Shinta (2023) Tanggung Jawab Penyewa Untuk Mengganti Kerugian Akibat Kebakaran Rumah Yang Disewa (Studi Kasus Di Desa Simpang Pelabuhan Dalam Kabupaten Ogan Ilir). Undergraduate Thesis thesis, UIN Raden Fatah Palembang.
Slideshow
SKRIPSI SINTA TERBARU a4.pdf Restricted to Registered users only Download (639kB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian ini berjudul “Tanggung Jawab Penyewa Untuk Mengganti Kerugian Akibat Kebakaran Rumah Yang Di Sewa (Studi Kasus Di Desa Simpang Pelabuhan Dalam Kabupaten Ogan Ilir)” Dengan latar belakang masalah yang mana adanya kelalaian dari seorang penyewa yang meninggalkan rumah sehingga mengakibatkan terjadinya kebakaran. Sehingga penelitian ini bertujuan untuk mengetahui mekanisme ganti rugi kerusakan kontrakan rumah akibat kebakaran di Desa Simpang Pelabuhan Dalam Kabupaten Ogan Ilir dan untuk mengetahui pandangan Hukum Ekonomi Syariah terhadap tanggung jawab ganti rugi kerusakan kontrakan rumah akibat kebakaran di Desa Simpang Pelabuhan Dalam Kabupaten Ogan Ilir. Jenis penelitian yang digunakan untuk penelitian ini adalah studi lapangan (Field Reseach) yaitu penelitian yang dilakukan disuatu lokasi yang dipilih untuk menyelidiki sesuatu yang terjadi di tempat. Sumber data penelitian yang digunakan data primer yaitu data yang didapat secara langsung dari masyarakat dan juga data sekunder yaitu data pendukung primer. Teknik pengumpulan data ini menggunakan wawancara dan dokumentasi. Di dalam penelitian ini menggunakan teknik analisis deskriptif kualitatif dengan menarik kesimpulan secara deduktif. Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan proses ganti ruginya membangun kembali kontrakan rumah dengan membebankan kepada penyewa tidak sepenuhnya dari kerugian yang telah ditetapkan, dan penyewa pun membayarnya secara berangsur selama 3 bulan. Namun menurut Hukum Islam apabila terjadi kerusakan kontrakan rumah dalam sewa-menyewa jika kerusakan kontrakan tersebut di akibatkan oleh penyewa maka penyewa harus mengganti rugi atau memperbaiki kerusakan tersebut dan apabila tidak dilakukan oleh penyewa maka pemilik rumah kontrakan itu yang harus mengganti atau memperbaiki kontrakan tersebut. Kata Kunci : Ganti Rugi, Kerusakan Kontrakan Rumah, Hukum Islam.
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Ganti Rugi, Kerusakan Kontrakan Rumah, Hukum Islam. |
Subjects: | Syariah dan Hukum > Hukum Ekonomi Syariah |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > 74234 - Hukum Ekonomi Syariah (Mu'amalah) |
Depositing User: | SINTA MANASA 1820104159 |
Date Deposited: | 04 Dec 2023 01:11 |
Last Modified: | 04 Dec 2023 01:11 |
URI: | http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/33145 |
Actions (login required)
View Item |