Rara Regita Niosa, Rara and Dr.Kusnandi,MA, Kusnadi and Neni Noviza,M.Pd, Neni (2023) Terapi Eksistensi Humanistik Dalam Mengatasi Hopelessness (Studi Kasus Klien "w" Di LPKA kelas 1 Palembang). Undergraduate Thesis thesis, Universitas Islam negeri Raden Fatah Palembang.
Text
SKRIPSI RARA CETAK b5.docx Download (40MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, gambaran hopelessness pada klien “W” di LPKA kelas 1 Palembang dan penerapan terapi eksistensial humanistik dalam mengatasi hopelessness pada klien “W” di LPKA kelas 1 Palembang. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif lapangan (field research) dan metode studi kasus. Alat pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu observasi, wawancara dan komunikasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah perjodohan pola, eksplanasi dan analisis deret waktu. Subjek penelitian ini adalah klien “W”, teman klien “W” dan petugas lapas. Gambaran hopelessness yang dialami klien “W” dilihat dari 4 aspek yaitu : aspek rejection, destruction, aggression dan termination. Pada aspek rejection klien “W” mengalami kondisi menyangkal memiliki andil dalam setiap masalah, mencari kambing hitam untuk disalahkan sebagai penyebab masalah dalam hidupnya. Pada aspek destruction klien “W” mengalami kondisi melihat dirinya tidak lebih baik dari orang lain. Pada aspek aggression klien “W” mengalami kondisi menyakiti perasaan orang lain baik secara verbal maupun lisan. Pada aspek termination klien “W” mengalami kondisi berpikir untuk menghilangkan nyawanya (bunuh diri). Penerapan terapi eksistensial humanistik pada klien “W” berjalan sesuai dengan tahapan-tahapan terapi eksistensial. Hasil penerapaan terapi eksistensial humanistik yang pertama yaitu pada aspek rejection klien “W” sudah mulai bisa mengatasi permasalahnya sendiri, menyelesaikan masalah secara baik-baik, yang kedua pada aspek destruction klien “W” sudah lebih percaya diri dan dapat mengatasi permasalahan yang terjadi, yang ketiga pada aspek aggression klien “W” lebih berhati-hati dalam bertindak baik secara lisan maupun non lisan dan yang keempat pada aspek termination klien “W” lebih berfikir positif dan lebih mendekatkan diri kepada allah swt. Kata kunci : Terapi Eksistensial Humanistik, Hopelessness
Item Type: | Thesis (Undergraduate Thesis) |
---|---|
Subjects: | Dakwah dan Komunikasi > Bimbingan Penyuluhan Islam |
Depositing User: | RARA REGITA NIOSA 1930502087 |
Date Deposited: | 27 Dec 2023 01:28 |
Last Modified: | 27 Dec 2023 01:28 |
URI: | http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/33697 |
Actions (login required)
View Item |