Mustika Putra, NIM. 14510042 (2018) EFEKTIVITAS DAKWAH MELALUI PENGKAJIAN TASAWUF (STUDI PADA MAJELIS TAREKAT NAQSYABANDIYAH DI DESA DUREN IJO KECAMATAN MARIANA). Diploma thesis, UIN RADEN FATAH PALEMBANG.
|
Text
Mustika Putra (14510042).pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini dilakukan untuk menjelaskan efektivitas dakwah melalui pengkajian tasawuf (Studi pada majelis Tarekat Naqsyabandiyah di Desa Duren Ijo Kecamatan Mariana). Tarekat Naqsyabandiyah adalah salah satu media dakwah Islamiyah yang dalam kajianya menggunkan pendekatan tasawuf. Tasawuf merupakan salah satu jalan untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT. Penelitian yang berjudul “Efektivitas Dakwah Melalui Pengkajian Tasawuf (Studi Pada Majelis Tarekat Naqsyabandiyah Di Desa Duren Ijo Kecamatan Mariana)”. Terdapat dua rumusan masalah yaitu, pertama bagaimana efektivitas dakwah melalui pengkajian tasawuf Tarekat Naqsyabandiyah di Desa Duren Ijo Kecamatan Mariana, kedua apa saja yang menjadi faktor penghambat aktivitas dakwah Tarekat Naksyabandiyah di Desa Duren Ijo Kecamatan Mariana. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif. Data primer dalam penelitian ini ialah Mursyid dan jama’ah Tarekat Naqsyabandiyah di Desa Duren Ijo sedangkan data sekundernya ialah buku-buku dan informasi dari instansi melalui laporan-laporan, yang terkait dengan permasalahan penelitian. Pengumpulan data berdasarkan hasil observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan untuk menganalisis data menggunakan metode analisis studi deskriftif yakni, mendeskripsikan data yang didapat melalui realita dan fenomena yang sebenarnya. Pada penelitian skripsi ini, hasil penelitian menunjukan bahwa efektivitas dakwah melalui pengkajian tasawuf (Studi pada mejelis Tarekat Naqsyabandiyah di Desa Duren Ijo kecamatan Mariana) adalah efektif sebagai indikatornya adalah hasil dan tujuan dakwah tercepai, fasilitas berdakwah tersedia dan kemampuan Mursyid sebagai da’i adalah profesional. Kata Kunci: Efektivitas, Dakwah, Taswauf dan Tarekat Naqsyabandiyah
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | ?? BP ?? |
Depositing User: | UPT Perpustakaan Pusat |
Date Deposited: | 14 Feb 2019 08:35 |
Last Modified: | 14 Feb 2019 08:35 |
URI: | http://repository.radenfatah.ac.id/id/eprint/3485 |
Actions (login required)
View Item |